PERTANIAN

PPKM, Kementan Terus Pantau Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan

MONITOR, Jakarta – Di masa PPKM level 4, harga pangan terpantau stabil berdasarkan data Panel Harga Pangan Badan Ketahanan Pangan (BKP) Kementerian Pertanian. Harga rata-rata 11 komoditas pangan pokok yang ada di 34 provinsi menunjukkan kondisi yang stabil.

Beberapa komoditas pangan mengalami kenaikan yang tidak signifikan. Berdasarkan data BKP Kementan, Rabu (04/08/2021), beras medium dan premium mengalami kenaikan masing-masing 0,17% dan 0,10%.

Sementara itu, cabai merah keriting naik 0,01%, daging sapi naik 0,09%, daging ayam rata-rata nasional naik 0,36%, telur ayam naik 0,26%. Sedangkan komoditas lainnya yang mengalami penurunan yaitu Bawang Merah turun 0,29%, Bawang Putih turun 0,53%, cabai rawit merah turun 2,29%.

Kepala Pusat Distribusi dan Akses Pangan, BKP Kementan, Risfaheri mengatakan pihaknya terus melakukan berbagai upaya agar stabilitas pasokan pangan terjaga sehingga tidak terjadi lonjakan harga pangan.

“Kita terus melakukan berbagai upaya stabilisasi pasokan. Salah satu yang diupayakan adalah gelar pangan murah oleh Pasar Mitra Tani Kementerian Pertanian yang dilaksanakan dalam momentum kemerdekaan RI,” ungkapnya pada Kamis (05/08/2021).

Ditambahkan Risfaheri, dinamika harga pangan memang wajar terjadi terlebih lagi ketika momentum tertentu seperti lebaran yang memicu kenaikan permintaaan bahan pangan. Akan tetapi dia menegaskan bahwa kenaikan harga tidak lebih dari 10 persen atau dalam batas kewajaran.

Selain itu, aksesibilitas pangan yang merata dan terjangkau ke seluruh wilayah juga diupayakan melalui intervensi distribusi dari daerah surplus ke daerah defisit.

“Melalui aplikasi Simonstok (sistem monitoring stok), kita petakan wilayah-wilayah yang mengalami kelangkaan pasokan, sehingga bisa diupayakan intervensi distribusi di wilayah tersebut,” kata Risfaheri.

Sebelumnya, Selasa (03/08/2021) Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo juga menegaskan bahwa ketersediaan pangan untuk memenuhi kebutuhan pangan masyarakat di masa pemberlakuan PPKM Level 4 dalam kondisi aman dan terkendali,

“Jadi kita pastikan ketersediaan pangan kita sampai akhir tahun aman dan terkendali. Hanya saja perlu kita pahami jika ada perbedaan harga antar wilayah karena memang kondisinya berbeda satu sama laih,” ungkap Mentan SYL.

Recent Posts

Puan Usul Forum Parlemen Bela Palestina Diperluas Hingga Eropa dan Amerika Latin

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri forum diskusi kelompok parlemen negara-negara yang…

8 menit yang lalu

Jasa Marga Catat 165 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek pada Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 165.466 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

48 menit yang lalu

Hadiri Forum Parlemen Bela Palestina di Turki, Puan Audiensi Dengan Erdogan

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung…

2 jam yang lalu

DPR Kecam Pelecehan di KRL, Transportasi Umum Harus Jadi Ruang Aman Bagi Perempuan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi V DPR Irine Yusiana Roba Putri mengecam keras pelecehan seksual…

3 jam yang lalu

Di Forum Parlemen Bela Palestina, Puan Desak Israel Hentikan Serangan di Gaza

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri rapat kelompok parlemen yang mendukung Palestina…

3 jam yang lalu

Dari Limbah Jadi Harapan, Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja

MONITOR, Jakarta - Rumah Tamadun, UMKM binaan Rumah BUMN Pertamina Pekanbaru sekaligus pemenang Pertamina UMK…

7 jam yang lalu