Categories: MEGAPOLITAN

Lawan Pandemi, DPRD DKI Tekankan Sikap Gotong Royong

MONITOR, Jakarta – Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi menekankan semangat gotong royong di masa pandemi. Apalagi, pandemi Covid-19 yang telah berlangsung setahun lebih lamanya sudah menjadi musuh bersama bangsa Indonesia.

“Sangat di perlukan semangat gotong royong yang menjadi salah satu kunci kekuatan bangsa kita untuk bisa melewati masa-masa sulit pandemi ini dengan bersama-sama, bahu membahu, bersatu, saling tolong-menolong,” ujar Prasetyo dalam keterangannya, Sabtu (24/7/2021).

Adapun bentuk gotong royong, kata Pras, bisa ditunjukkan dengan sikap bijaksana yakni berdiam diri di rumah saja sebagai upaya memutus laju penularan virus Corona.

“Kita tunjukkan bahwa dalam kondisi Pandemi yang mengharuskan kita untuk tetap di rumah saja sebagai pilihan terbaik memutus mata rantai penyebaran virus korona, kita tidak menjadi semakin individualis, tetapi justru kita semakin peduli satu sama lain,” kata Politikus PDI Perjuangan ini.

Ia menambahkan, virus Corona ini telah membawa kesusahan dari sisi kesehatan hingga sosial ekonomi sehingga perlu sinergi semuanya mulai dari pemerintah hingga masyarakat untuk menciptakan semangat gotong royong.

“Tolong-menolong, bersatu bahu membahu melawan Covid-19 dengan disiplin, divaksin dan di rumah aja jika tidak ada keperluan yang sangat mendesak keluar,” pungkas Pras.

Recent Posts

Tito dan Dasco Rakor di Aceh, 12 Wilayah Belum Pulih Pascabencana

MONITOR, Jakarta - DPR RI kembali menyelenggarakan Rapat Koordinasi Satgas Pemulihan Pascabencana (Galapana) DPR dengan…

4 jam yang lalu

Menag Dukung STABN Raden Wijaya Jadi Institut, Tekankan Kematangan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar mendukung rencana transfornasi  Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri…

7 jam yang lalu

Kemenhaj: Nilai Manfaat Haji Khusus Hak Jemaah, PIHK Wajib Transparan!

MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menegaskan bahwa proses PK (Pengembalian Keuangan) Haji…

8 jam yang lalu

DPR: Kritik Pandji di Mens Rea Wajar, Tak Harus Dipolisikan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Abdullah merespons pelaporan komika Pandji Pragiwaksono ke…

9 jam yang lalu

HAB-80 di Wonogiri, Menag Sebut Jalan Sehat Lintas Iman Wujud Keindonesiaan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar melepas ribuan peserta Jalan Sehat Kerukunan Umat Beragama…

11 jam yang lalu

Mahfuz Sidik Prediksi Rentetan Peristiwa Tak Terduga di Politik Global

MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Mahfuz Sidik Indonesia mengatakan, pemerintah Indonesia…

12 jam yang lalu