Categories: PARIWISATA

Sandiaga Dukung 100 Persen Destinasi Wisata jadi Sentra Vaksinasi

MONITOR, Gunung Kidul – Berbagai upaya menggairahkan sektor pariwisata terus dilakukan Sandiaga Salahuddin Uno. Terbaru, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ini tampak memberikan dukungan bagi Pemerintah Kabupaten Gunung Kidul.

Dimana, salah satu destinasi wisata di Gunung Kidul dijadikan sebagai sentra ekonomi kreatif sekaligus sentra vaksinasi. Bagi Sandiaga, langkah ini merupakan salah satu adaptasi sektor pariwisata nasional dalam menggeliatkan kembali ekonomi dan menumbuhkan lapangan kerja.

“Melihat pelaksanaan vaksin di destinasi wisata khususnya yang sangat epik seperti di Kabupaten Gunung Kidul, di pinggir pantai merupakan salah satu upaya kami untuk mendorong minat masyarakat untuk mendapatkan vaksinasi sehingga mempercepat pemulihan ekonomi nasional,” tutur Sandiaga Uno, Senin (12/7/2021).

Menurut Sandiaga, langkah ini merupakan suatu inovasi dan kreativitas sehingga memberikan insentif, bukan hanya kepada para penerima vaksin tapi juga tenaga kesehatan.

“Kami mendukung 100%, dan saat PPKM usai serta penularan covid-19 sudah lebih terkendali, yuk kita ciptakan konten-konten kreatif di destinasi-destinasi wisata yang super cantik di seluruh Indonesia, dan share melalui kanal media sosial apapun platformnya,” imbuh mantan Wagub DKI Jakarta ini.

Recent Posts

Panasonic Indonesia Jadi Basis Ekspor ke 80 Negara

MONITOR, Jakarta - Menanggapi pemberitaan mengenai pemutusan hubungan kerja (PHK) di Panasonic Holdings, Juru Bicara…

30 menit yang lalu

Transformasi Layanan Haji 2025, Kenyamanan Jemaah Target Utama

MONITOR, Jakarta - Transformasi besar dalam sistem layanan haji tengah berlangsung. Tahun ini, Pemerintah Indonesia…

2 jam yang lalu

Kisah Move Leather Jadi UMKM Tangguh Lewat Pertamina UMK Academy

MONITOR, Jakarta - Pendampingan, pelatihan, pembinaan berkelanjutan dan dukungan yang tepat rupanya bisa membantu Usaha…

3 jam yang lalu

Membaca Masa Depan Hukum Islam dan Ekonomi Syariah di Indonesia

MONITOR, Jakarta - Indonesia sebagai salah satu negara dengan penduduk Muslim terbesar di dunia memiliki…

4 jam yang lalu

Menperin Tegaskan Reformasi TKDN Bukan karena Latah dan Tekanan

MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menegaskan bahwa reformasi Tingkat Komponen Dalam Negeri…

12 jam yang lalu

Kisah Pasutri Penjual Sembako yang Belasan Tahun Menabung dan Akhirnya Naik Haji

MONITOR, Jakarta - Di sebuah rumah sederhana di batas Kota Sibolga, aroma minyak goreng dan…

14 jam yang lalu