MEGAPOLITAN

Wali Kota Depok Minta ASN Berperan Aktif Tangani Covid-19

MONITOR, Depok – Wali Kota Depok Mohammad Idris mengimbau kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk berperan aktif dalam pencegahan, penanganan dan pengendalian Covid-19 di Kota Depok. Imbauan tersebut tertuang dalam Surat Edaran (SE) Wali Kota Depok Nomor 800/3650-BKPSDM.

Terdapat beberapa poin yang tercantum dalam SE tersebut. Di antaranya, mempedomani dan mensosialisasikan Keputusan Wali Kota Depok Nomor: 443/267/Kpts/Dinkes/Huk/2021 Tanggal 2 Juli 2021 Tentang Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Darurat Corona Virus Disease 2019.

Selanjutnya, ASN diminta berperan aktif dalam upaya pencegahan penanganan dan pengendalian kasus Covid-19 yang terjadi di sekitar tempat tinggal masing-masing, dengan selalu mensosialisasikan penerapan protokol kesehatan di masyarakat.

Kemudian, tidak mengadakan kegiatan yang mengumpulkan masa dan/atau mengakibatkan terjadinya kerumunan. Selain itu, tidak melakukan perjalanan daerah selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat.

Berikutnya, aktif membantu masyarakat yang terkena dampak Covid-19. Baik dalam bentuk bantuan moril maupun materil.

Terakhir, sebagai bagian dari warga Negara Indonesia, ASN memiliki tanggung jawab untuk menjadi contoh, mengorganisir dan menggerakan masyarakat dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Recent Posts

Wamen Helvi Sebut Akses Pembiayaan UMKM Jadi Tantangan Tersendiri

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Helvi Moraza menyebut salah…

6 menit yang lalu

Kabid PHU Kemenag Banten Ingatkan Jemaah Hindari Percekcokan Selama Berhaji

MONITOR, Jakarta - Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Banten secara resmi melepas jemaah haji asal…

2 jam yang lalu

Layanan Qur’an Kemenag Tembus 55.873.751 Pengguna, LPMQ Segera Rilis Chat Qur’ani Berbasis AI

MONITOR, Jakarta -  Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ) Kementerian Agama (Kemenag) mencatat sejak diluncurkan pada…

8 jam yang lalu

Fahri Hamzah Bertemu Presiden IsDB Group Bahas Kolaborasi Pembiayaan Perumahan

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Perumahan (Wamen) dan Kawasan Permukiman (PKP) RI sekaligus Wakil Ketua…

10 jam yang lalu

Akademisi Kritik Asas Dominus Litis RKUHAP: Pembuat Kebijakan Harus Hati-hati

MONITOR, Jakarta - Civitas Akademika UIN Jakarta dalam diskusi bertajuk "Menyoal Sentralisasi Kewenangan Penegakan Hukum…

14 jam yang lalu

Menag Gaungkan Moderasi dan Pembangunan Berkelanjutan di Washington DC

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar, menegaskan bahwa kerukunan antarumat beragama memberikan kontribusi signifikan…

15 jam yang lalu