BERITA

Gawat, Jumlah Pasien Covid-19 di Wisma Atlet Kembali Membludak

MONITOR, Jakarta – Jumlah pasien Covid-19 yang dirawat inap di Wisma Atlet Kemayoran kembali membludak. Data Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan), per hari ini, Kamis (10/6), penambahan pasien mencapai 405 orang.

Pasien Covid-19 kembali mengalami peningkatan paska libur lebaran.

Dituturkan Kepala Penerangan Kogabwilhan I Kolonel Marinir Airs Mudian, pasien rawat inap terkonfirmasi positif di Tower 4, 5, 6 dan 7 sebanyak 3.626 orang, 1.707 pria dan 1.919 wanita.

“Penambahan jumlah pasien ini tercatat merupakan yang tertinggi selama beberapa pekan setelah libur lebaran,” ujarnya.

Sebelumnya, dalam dua hari terakhir, penambahan jumlah pasien pada Selasa (8/6) mencapai 235 orang, kemudian Rabu (9/6) bertambah 252 orang.

Tercatat sejak 23 Maret 2020 silam hingga hari ini, ada sebanyak 89.111 pasien terdaftar di empat tower (4-7) RSDC Wisma Atlet Kemayoran.

Sebanyak 85.485 orang sudah keluar dengan rincian 84.489 orang sembuh, 907 dirujuk ke rumah sakit lain, dan 89 orang meninggal dunia.

Recent Posts

Kemenperin Apresiasi Industri Baja Nasional Tambah Investasi

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus mendorong penguatan struktur industri logam nasional guna menopang…

2 jam yang lalu

Kemenag Jabar Salurkan Bantuan Sembako dan Alat Pengungsi Longsor Cisarua

MONITOR, Jakarta - Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat menyalurkan bantuan kemanusiaan berupa sembako…

5 jam yang lalu

DPR Soroti Denda Lingkungan Rp4,8 Triliun dari 28 Perusahaan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi XII DPR RI, Ratna Juwita Sari, menyoroti denda dan pencabutan izin…

7 jam yang lalu

Dampak Geopolitik Global, Anis Matta Ingatkan 2026 Jadi Tahun Berat Bagi Indonesia

MONITOR, Jakarta - Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia sekaligus Wakil Menteri Luar Negeri…

8 jam yang lalu

Wamenhaj: Tahun Ini, Haji Afirmatif Fokus Lindungi Perempuan dan Lansia

MONITOR, Jakarta - Visi utama penyelenggaraan haji 2026, yakni haji yang berkeadilan, berempati, dan berpihak…

9 jam yang lalu

Yudisium UIN Jember, Dari Isu Zina hingga Korupsi Jadi Topik Skripsi Terbaik

MONITOR, Jakarta - Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq (UIN KHAS) Jember…

10 jam yang lalu