Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati
MONITOR, Jakarta – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyatakan pemerintah Indonesia tidak hanya akan terus fokus pada penanganan pandemi saja, melainkan terus berupaya mencapai tujuan pembangunan jangka menengah – panjang.
Salah satu upaya yang dilakukan pemerintah yakni melakukan reformasi struktural. Sri Mulyani menjelaskan, reformasi struktural akan dilanjutkan untuk meningkatkan daya saing dan kapasitas produksi.
“Indonesia diharapkan dapat menghasilkan mesin pertumbuhan berbasis investasi dan ekspor sehingga bisa menciptakan lapangan pekerjaan berkualitas dengan produktivitas tinggi,” kata Sri Mulyani, saat Rapat Paripurna DPR RI, Senin (31/5/2021) lalu.
Ia mengungkapkan Pemerintah telah berupaya meningkatkan level pendapatan masyarakat melalui penyediaan pekerjaan berkualitas agar pertumbuhan konsumsi mampu pulih di atas 5%.
Sebelumnya, ia menyampaikan bahwa pemulihan pertumbuhan ekonomi nasional semakin menguat, baik di global maupun domestik. Namun begitu, kondisi ini masih sangat dipenuhi ketidakpastian.
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah menyesalkan peristiwa dugaan intimidasi oleh anggota…
MONITOR, Yogyakarta - Perkumpulan Insan Tani dan Nelayan (INTANI) menjalin kerjasama (MoU) dengan PT Indoraya…
MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) membuka pintu bagi generasi muda untuk…
MONITOR, Jakarta - Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (2014-2017) Abdul Djamil mengingatkan seluruh petugas haji…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus berupaya membangkitkan kembali kinerja industri tekstil dan produk tekstil…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama memperpanjang Tahap II pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) Reguler…