PARIWISATA

Tinjau KEK Singosari, Sandiaga Janji Datangkan Investasi Rp1 Triliun

MONITOR, Malang – Kunjungan kerja Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, di Kabupaten Malang diakhiri dengan kunjungan ke Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Singosari.

Sandiaga didampingi oleh Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elestianto Dardak. Disana, mantan Wagub DKI Jakarta itu menyaksikan langsung pengembangan kawasan Singosari menjadi kawasan ekonomi khusus.

Ia bahkan takjub dan menilai bahwa KEK Singosari sangat memiliki potensi untuk menjadi seperti Silicon Valley seperti di Amerika Serikat. Silicon Valley sendiri merupakan kawasan elite di Amerika Serikat yang menjadi pusat perkantoran dari korporasi besar dunia macam Google, Facebook, Netflix, Apple dan beberapa perusahaan besar lainnya.

Dalam kesempatan itu, Sandi menuturkan pihaknya akan melakukan sejumlah program peningkatan keterampilan khususnya dalam penggunaan platform digital untuk generasi mudanya.

“Yang kedua adalah mendatangkan investasi senilai Rp 1 triliun,” ujar Sandi di lokasi.

“Oleh karena itu kami, akan pastikan hadirnya kebijakan yang tepat sasaran, yang dibutuhkan oleh para investor, pengelola dan UMKM sehingga dapat terbuka luas lapangan kerja, terciptanya ekonomi yang berkeadilan,” sambungnya.

Recent Posts

Kolaborasi TNI dan Mahasiswa, Bersama Bangun Masa Depan Bangsa

MONITOR, Jakarta - Perkembangan lingkungan strategis dan dinamika ancaman yang semakin kompleks, menuntut Kerjasama antara…

49 menit yang lalu

Kemenag Ajak FKUB Se-Indonesia Tanam Sejuta Pohon Matoa

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama mengajak Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) di seluruh Indonesia untuk…

2 jam yang lalu

Dukung Swasembada Pangan, Menteri PU Gelar Panen Raya dan Pameran Teknologi IPHA

MONITOR, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo menegaskan komitmennya dalam mendukung program swasembada…

5 jam yang lalu

DPR Soroti TNI Diduga Intimidasi Acara Mahasiswa, Hormati Kebebasan Akademik dan Supremasi Sipil

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah menyesalkan peristiwa dugaan intimidasi oleh anggota…

6 jam yang lalu

INTANI – IMP168 Kerjasama gandeng Forum Bumdes untuk Swasembada Pangan Berkelanjutan

MONITOR, Yogyakarta - Perkumpulan Insan Tani dan Nelayan (INTANI) menjalin kerjasama (MoU) dengan PT Indoraya…

10 jam yang lalu

Hutama Karya Siap Serap SDM Unggul Melalui Program Rekrutmen Bersama BUMN 2025

MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) membuka pintu bagi generasi muda untuk…

13 jam yang lalu