BERITA

Waduh! Puskesmas di Depok Tolak Antar Pasien Stroke Pakai Ambulans

MONITOR, Depok – Puskesmas Beji Timur Kota Depok menolak mengantarkan seorang pasien menggunakan mobil ambulans ke RSUD Depok. Penolakan itu diduga lantaran pasien yang menderita stroke tersebut dinilai bukan warga Kelurahan Beji Timur.

Padahal, menurut Roy Pangharapan, Ketua Dewan Kesehatan Rakyat (DKR), pihak yang mendampingi pasien ke Puskesmas Beji, mengatakan pasien tersebut benar-benar membutuhkan ambulans.

“Tadi pasien bu Jamilah dibawa oleh bu Amnah dan relawan DKR ke Puskesmas Beji Timur. Tapi oleh petugas diarahkan ke Puskesmas Beji, sesuai faskesnya. Padahal Puskesmas Beji tutup, libur lebaran,” kata Roy dalam keterangan resminya yang diterima MONITOR, Sabtu (15/05).

“Kami pertanyaan untuk apa itu mobil ambulans ada di Puskesmas, tetapi tidak bisa menolong warga,” sambungnya melanjutkan.

Dijelaskan Roy, mesti sudah meminta tolong untuk dapat diantarkan ke RSUD Depok lantaran kondisi pasien tidak memungkinkan menggunakan angkot, namun petugas di Puskesmas Beji, tetap tidak mau mengantarkan.

“Ya relawan DKR sempet minta tolong agar (pihak) Puskesmas mau antar pasien menggunakan ambulans, tapi mereka menolak dengan berbagai alasan,” tegas Roy.

Untuk itu Roy mengatakan, demi keselamatan pasien, pihaknya pun berusaha mencari ambulans ke sebuah yayasan di Kota Depok. Ambulansnya pun didapatkan, dengan tarif Rp.300.000.

“Alhamdulillah, ada ambulan yayasan yang bersedia antar pasien dengan membayar Rp.300.000. Atas kejadian ini, kami pun mengaku kecewa terhadap layanan Puskesmas Beji Timur.”

“Dan, dalam waktu dekat ini kami berencana melayangkan surat protes ke Pemerintah Kota Depok,” pungkasnya.

Hingga berita ini ditayangkan, MONITOR belum menerima keterangan resmi terkait peristiwa tersebut, meski sudah mengirimkan konfirmasi ke Kepala Dinas Kesehatan Kota Depok.

Recent Posts

Kemenperin Bersama Industri TPT Menghadapi Tantangan Global

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus berupaya membangkitkan kembali kinerja industri tekstil dan produk tekstil…

45 menit yang lalu

Kemenag Perpanjang Pelunasan Biaya Haji Reguler Hingga 25 April 2025

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama memperpanjang Tahap II pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) Reguler…

3 jam yang lalu

Panglima TNI: Revisi UU TNI Berdasarkan Prinsip Demokrasi dan Supremasi Sipil

MONITOR, Jakarta - Dinamika lingkungan strategis menuntut TNI untuk selalu beradaptasi dan semakin profesional dalam…

5 jam yang lalu

Pengamat: Layak Diapresiasi Publik, Panen Raya Padi 2025 Sangat Tinggi

MONITOR, Jakarta - Pengamat kebijakan publik dari Spora Communication, Dr. Rizky Fajar Meirawan, menilai capaian…

7 jam yang lalu

Ramai Kasus Pelecehan Dokter, Legislator Minta Korban Jangan Malu Lapor dan Polisi Harus Cepat Respons

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Gilang Dhielafararez menyoroti maraknya peristiwa kekerasan seksual…

8 jam yang lalu

Kesejahteraan Meningkat, Mentan Amran: Petani Bahagia, Harga Kelapa Naik

MONITOR, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menyampaikan bahwa saat ini para petani…

8 jam yang lalu