BERITA

Imbas Kasus Dugaan Korupsi Damkar, Ormas Depok Tuntut Reformasi Birokrasi

MONITOR, Depok – Koalisi Ormas Depok (KoDe) menyatakan sikap keprihatinannya terhadap kasus dugaan korupsi di Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Depok.

Untuk itu, Ketua KODE, Mikel A Watimena mendesak Wali Kota Depok, Mohammad Idris untuk segera melakukan reformasi birokrasi.

“Dengan adanya kasus ini, sudah saatnya Pemerintah Kota Depok (wali kota) melakukan reformasi birokrasi, khususnya kepada kepala dinas kepala dinas yang bermasalah,” kata Mikel, dalam keterangannya, Kamis (22/04).

Dijelaskannya, selain kasus dugaan korupsi di Dinas Damkar, masih banyak sejumlah persoalan di lingkungan pemerintah Kota (Pemkot) Depok yang disebabkan oleh oknum kepala dinas, sehingga perlu dilakukan pembenahan.

“Yang kami inginkan kalau memang ternyata bukan hanya Damkar saja, kenapa kita tidak adakan reformasi besar-besaran, khususnya untuk pemerintah kota Depok.”

“Jadi harapan kami bubarkan saja, ganti, kan bisa ganti kabinet (Dinas). Karena ini baru dilantik bapak wali kota Depok. Jadi hak prerogatif masih ditangan beliau untuk merubah dinas-dinas yang ada, khusunya yang bermasalah,” pungkasnya.

Recent Posts

Petugas Berjaga 24 Jam di Nabawi, Siap Bantu Jemaah Haji

MONITOR, Jakarta - Petugas haji Indonesia selalu siaga selama 24 jam di pelataran dan setiap…

44 menit yang lalu

Study Tour Pelajar Dilarang, Hetifah: Kebijakannya Mohon Ditinjau Kembali

MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian memberikan tanggapan kritis terhadap kebijakan…

5 jam yang lalu

Sepanjang 2023, Pertamina Hulu Rokan Jadi Penghasil Migas Nomor 1 Indonesia

MONITOR, Jakarta – Sepanjang 2023, PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) berhasil mempertahankan posisinya sebagai penghasil minyak…

7 jam yang lalu

PPIH Arab Saudi Daker Makkah Siap Sambut Kedatangan Jemaah dari Madinah

MONITOR, Jakarta - Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi Daerah Kerja (Daker) Makkah siap…

9 jam yang lalu

Penilaian Lahan UIII Kembali Digelar, Kali ini Menyasar 236 Bidang

MONITOR, Depok - Tim Terpadu Penanganan Dampak Sosial Kemasyarakatan (PDSK) Penyediaan Tanah untuk Pembangunan Universitas…

11 jam yang lalu

Saat Ibu Negara Beli Batik dan Gelang di UMKM Mitra Binaan Pertamina

MONITOR, Jakarta – Dukungan Ibu Iriana Joko Widodo terhadap Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) ditunjukkan saat…

12 jam yang lalu