POLITIK

Puji Risma soal Santunan Gempa, PKS: Alhamdulillah Anggarannya Ada

MONITOR, Jakarta – Santunan kematian yang diberikan Menteri Sosial, Tri Rismaharini, kepada para ahli waris delapan korban meninggal akibat bencana gempa bumi di Malang, Jawa Timur, menuai pujian.

Pujian tersebut datang dari Wakil Ketua MPR RI, Hidayat Nur Wahid. Dimana, Risma memerintahkan anak buahnya memberikan santunan sebesar Rp120 juta bagi para ahli waris tersebut.

Masing-masing ahli waris mendapatkan santunan sebesar Rp15 juta per jiwa. Santunan ini pun dibagikan pada Minggu, 11 April 2021 lalu. Selain santunan, Kemensos juga menyalurkan bantuan logistik kepada daerah yang terkena dampak parah bencana.

“Alhamdulillah ternyata anggarannya ada,” tutur Hidayat Nur Wahid, Rabu (14/4/2021).

Namun ia mengingatkan, seyogyanya Risma juga memastikan bantuan santunan bagi para korban bencana alam yang berada di NTT hingga Sulawesi Barat. Hal ini dimaksudkan agar pemenuhan bantuan pemerintah adil dan merata.

“Maka demi keadilan dan pelaksanaan UU, selain santunan kematian akibat bencana alam di Malang dan sekitarnya, maka Mensos jangan melupakan santunan kematian akibat bencana di NTT, SulBar dll. Juga untuk ahli waris korban bencana covid-19,” ujar Hidayat menyarankan.

Recent Posts

Jasa Marga Catat 184 Ribu Kendaraan Kembali ke Jabotabek Usai Libur Paskah

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 184.495 kendaraan kembali ke wilayah…

6 menit yang lalu

Gandeng KemenPPPA, Menteri Maman Tegaskan Komitmen Majukan UMKM Perempuan

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan komitmennya dalam…

3 jam yang lalu

Paus Fransiskus Wafat, Ketua BKSAP DPR: Kita Kehilangan Pejuang Kemanusiaan

MONITOR, Jakarta - Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Mardani Ali Sera, menyampaikan…

4 jam yang lalu

Hutama Karya Bangun Negeri Bersama Srikandi Tangguh dan Profesional

MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) memperingati Hari Kartini 2025 dengan menegaskan…

10 jam yang lalu

Dialog Bareng Diaspora Indonesia di London, Prof Rokhmin beberkan Peran Majukan Bangsa

MONITOR - Di tengah kesibukan mengikuti International FGD on Blue Economy and Global Climate Change,…

11 jam yang lalu

Panen Ketahanan, Sinergi TNI-IPB Untuk Indonesia Berdaulat Pangan

MONITOR, Jakarta - Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Aster Panglima TNI Mayjen TNI…

11 jam yang lalu