MALUKU-PAPUA

Soal Dugaan Korupsi Dana Otsus, Pemprov Papua Siap Diperiksa

MONITOR, Jayapura – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua siap diperiksa terkait dugaan korupsi dana otonomi khusus (otsus) yang belakangan ramai diperbincangkan.

Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Papua, Doren Wakerkwa, mengungkapkan bahwa dalam kepemimpinan Gubernur Lukas Enembe dan Wakil Gubernur Klemen Tinal, pembagian dana otsus itu sudah jelas, yakni 80 persen untuk kabupaten/kota dan 20 persen untuk provinsi.

“Di mana pembagian dana otsus ini sesuai dengan peraturan daerah khusus (perdasus) yang ada,” ungkapnya kepada wartawan di Jayapura, Papua, Senin (1/3/2021).

Sehingga, menurut Doren, jika dianggap ada penyelewengan dan pada akhirnya diduga merugikan negara maka pihaknya pun siap diperiksa.

“Kami berharap tidak perlu membangun opini yang besar, dengan tujuan hanya untuk mematikan karakter, integritas, martabat para pemimpin Papua,” ujarnya.

Doren menjelaskan, selama ini pelaksanaan penggunaan dana otsus sudah sesuai dengan aturan, sehingga jika ingin melakukan pemeriksaan dipersilakan karena data yang dimiliki pihaknya lengkap.

Seperti diketahui, sebelumnya Polri menemukan adanya dugaan penyelewengan dana anggaran Otsus Papua yang jumlahnya mencapai Rp1,8 triliun lebih.

Karo Analis Badan Intelijen Keamanan Polri, Brigjen Pol Achmad Kartiko, mengatakan bahwa sudah Rp93 triliun dana yang digelontorkan untuk Papua dan Rp33 triliun untuk Papua Barat, namun diduga ada permasalahan penyimpangan anggaran yang muncul ke permukaan.

Recent Posts

Gus Addin Jauharudin Luncurkan Ansor Go Green di Pantai Bangsring Banyuwangi

MONITOR, Banyuwangi - Ketua Umum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor Addin Jauharudin meluncurkan Ansor Go…

2 menit yang lalu

Kemenag Rilis Jadwal Pemberangkatan dan Pemulangan Jemaah Haji, 22 Kloter Terbang 12 Mei

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama hari ini merilis jadwal pemberangkatan dan pemulangan jemaah haji Indonesia.…

6 menit yang lalu

Jokowi Sahkan Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2024 Tentang Desa, Sultan Harap Desa Semakin Mandiri

MONITOR, Jakarta - Wakil ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Sultan B Najamudin menyambut baik…

2 jam yang lalu

AFC U-17 Women’s Asian Cup, Satoru Bawa 23 Pemain Garuda Pertiwi

MONITO, Jakarta - Pelatih tim U-17 wanita Satoru Mochizuki membawa 23 pemain untuk gelaran AFC…

2 jam yang lalu

Terbang Ke Arab Saudi, Tips bagi Jemaah Haji untuk Menjaga Kesehatan

MONITOR, Jakarta - Jemaah haji Indonesia diimbau untuk menjaga kesehatan jelang keberangkatan ke Arab Saudi.…

2 jam yang lalu

Genjot Produksi Padi, Kementan Gerakan Percepatan Tanam di Kebumen

MONITOR, Kebumen - Direktur Jenderal Tanaman Pangan Kementan bersama Direktur Perlindungan Tanaman Pangan terus berkeliling…

4 jam yang lalu