POLITIK

PKS Kecewa Usulan Pansus Jiwasraya Hampir Setahun ‘Menggantung’

MONITOR, Jakarta – Politikus PKS Mardani Ali Sera mengingatkan usulan pembentukan Pansus Jiwasraya sudah satu tahun menggantung. Ia menilai hingga kini tidak ada progres, meski sudah sampai pada meja pimpinan DPR.

Sebagai parpol pengusul, Mardani bahkan mengungkapkan pihaknya sudah mengingatkan usulan Pansus Jiwasraya ketika di Rapat Paripurna penutupan persidangan III pada 10 Februari 2021 lalu.

“Namun hingga kini, hal tersebut belum ditindaklanjuti,” kata Mardani kecewa, Senin (22/2/2021).

Padahal menurutnya, semangat usulan membentuk Pansus baik agar kasus tersebut jelas, transparan dan dapat diselesaikan lebih cepat.

“Harus ada penanganan yang lebih serius agar tidak merugikan masyarakat dan industri keuangan secara keseluruhan. Jika tidak, jelas bisa memengaruhi industri keuangan dan perekonomian nasional,” terangnya.

Dalam kasus Jiwasraya, Anggota DPR RI dari Fraksi PKS ini mengingatkan potensi kerugian sampai masalah keadilan bagi nasabah jelas terlihat. Contohnya, potensi kerugian negara yang mencapai 13,7 triliun, lebih besar 2x dari nilai kasus Bank Century 6,7 triliun.

Kemudian, adanya dugaan manipulasi laporan keuangan sehingga memudarkan publik dlm menilai kinerja perusahaan seperti yang tertera pada pengaturan pos cadangan premi, revaluasi aset dan nilai aset lainnya.

“Semua ini terlihat seperti kecurangan yang terorganisir. Tidak salah publik melihat Jiwasraya yang dirusak cukup rapi dari dalam,” tandasnya.

Recent Posts

Ekspor Produk Kulit Naik 8 Persen, Kemenperin Optimalkan Sentra IKM di Jogja

MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…

2 jam yang lalu

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

8 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

9 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

10 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

11 jam yang lalu

100.000 Visa Haji Reguler Terbit, Jemaah Masuk Asrama 1 Mei

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief menyatakan…

19 jam yang lalu