POLITIK

Demokrat Bantah SBY ‘Ngemis’ Dana Hibah Pembangunan Museum

MONITOR, Jakarta – Proyek pembangunan museum megah SBY-Ani di Pacitan, Jawa Timur, mengundang beragam kritik dan pertanyaan publik. Ditengah pandemi, Pemerintah Kabupaten Paciran justru mengalokasikan dana sebesar Rp9 miliar untuk proyek tersebut.

Dugaan mantan Presiden Keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) meminta dana hibah pembangunan museum pun menjadi sorotan. Namun anggapan tersebut buru-buru ditepis oleh Ketua Dewan Kehormatan Demokrat, Hinca Panjaitan.

Hinca menegaskan bahwa SBY tidak pernah meminta sepeserpun dana hibah Pemkab Pacitan untuk proyek pembangunan museum megah SBY-Ani. Sebaliknya, Pemerintah Provinsi Jawa Timur justru yang mengalokasikan hibah APBD Jatim sebesar Rp9 miliar melalui Pemkab Pacitan.

Dana tersebut, dijelaskan Hinca, akan dialokasikan khusus pembangunan museum tersebut.

“Bantuan yang diserahkan Pemprov Jatim adalah bantuan keuangan khusus kepada Pemkab Pacitan untuk pembangunannya Museum SBY-Ani,” terang eks Sekjen DPP Demokrat ini, Kamis (18/2/2021).

Lebih jauh Hinca menyatakan, pemberian dana hibah ini semata-mata bentuk kepedulian Pemprov Jatim terhadap sektor pariwisata.

“Tak ada sedikitpun permintaan dari pihak Bapak SBY, ini murni kepedulian Pemprov dalam rangka mendukung sektor pariwisata,” tegasnya.

Sebagai informasi, pembangunan Museum SBY-Ani di Kabupaten Pacitan, Jawa Timur, jadi sorotan netizen di media sosial. Sebelumnya, beredar kabar adanya pembiayaan pembangunan museum yang berlokasi di Jalan Lingkar Selatan, Ploso, itu juga dibantu oleh Pemerintah Provinsi Jawa Timur sebesar Rp 9 miliar.

Recent Posts

Perputaran Ekonomi UMKM Capai Rp400 Miliar, STQH Nasional 2025 Dongkrak Pendapatan Warga Kendari

MONITOR, Kendari - Gelaran Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadis (STQH) Nasional XXVIII Tahun 2025 di…

21 menit yang lalu

STQH Nasional di Kendari, Perputaran Uang Capai Ratusan Miliar

MONITOR, Jakarta - Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadis (STQH) Nasional XXVIII Tahun 2025 di Kendari,…

1 jam yang lalu

Menag Dapat Apresiasi Kinerja Tertinggi di Kabinet Merah Putih

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar mendapat apresiasi kinerja tertinggi dari publik berdasarkan survei…

7 jam yang lalu

Bapas Ciangir dan Dinas Pertanian Perikanan Teken MoU Dukung Program Ketahanan Pangan

MONITOR, Tangerang - Badan Pemasyarakatan (Bapas) Ciangir dan Pemerintah Kabupaten Tangerang dalam hal ini Dinas…

12 jam yang lalu

IPNU-IPPNU Kota Depok Gelar Santri Fest Campaign di CFD Margonda

MONITOR, Depok - Dalam rangka menyemarakkan peringatan Hari Santri Nasional 2025, Pimpinan Cabang (PC) Ikatan…

13 jam yang lalu

Kemenag Gelar Uji Pengetahuan PPG Daljab 2025, Ratusan Guru Difabel Ikut

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tengah menggelar Uji Pengetahuan (UP) Pendidikan Profesi Guru (PPG) Dalam…

17 jam yang lalu