PARLEMEN

Dasco: Pembahasan Revisi UU Pemilu Akan Diserahkan ke Komisi II

MONITOR, Jakarta – Penolakan mayoritas fraksi di DPR terhadap revisi UU Pemilu menjadi sorotan publik. Pasalnya, penolakan tersebut disampaikan ketika pembahasan sudah ditangani Badan Legislasi (Baleg) DPR.

Wakil Ketua DPR, Sufmi Dasco Ahmad, mengingatkan bahwa revisi UU Pemilu harus ada kesepahaman di semua fraksi DPR. Terlebih, kata dia, RUU tersebut merupakan usulan inisiatif DPR.

“Jadi gini, RUU Pemilu kan adalah inisiatif DPR. Tentunya harus ada kesepahaman di DPR sendiri mengenai jadi atau tidaknya revisi UU di luar kode-kode yang katanya dilakukan oleh pemerintah,” kata Dasco, dalam keterangannya.

Lebih lanjut, Dasco mengatakan pembahasan revisi UU Pemilu ini akan dikembalikan kepada anggota Komisi II DPR yang menjadi pengusul, serta masing-masing perwakilan akan menjalankan perintah fraksi dan partai masing-masing untuk kemudian mengkaji dan memutuskan apakah RUU ini dilanjutkan atau tidak.

“Kalau menurut saya apakah diloloskan atau tidak diloloskan, itu dinamika yang terjadi di DPR. Nah itu nanti kita lihat saja,” tandas Ketua Harian DPP Gerindra ini.

Recent Posts

Kemenag Buka Seleksi Madrasah Unggulan 2026, Daftar Online Sekarang!

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama membuka pendaftaran seleksi nasional murid baru pada madrasah unggulan untuk…

26 menit yang lalu

Menteri Agus Tetapkan 15 Program Aksi Kemenimipas 2026

MONITOR, Jakarta - Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), Agus Andrianto, memberikan penguatan awal tahun 2026…

6 jam yang lalu

KKP Raih ISO 9001:2015, Perkuat Mutu Ekspor Perikanan di 2026

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) di awal tahun 2026 meraih sertifikat ISO…

9 jam yang lalu

Bantuan Peternak di Sumatera Cair, DPR: Harus Ada Pengawasan Ketat

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Hindun Anisah, mengapresiasi langkah cepat pemerintah dalam…

11 jam yang lalu

Adopsi Sistem Swiss, Lulusan Vokasi Kemenperin Langsung Kerja

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus memperkuat pengembangan sumber daya manusia (SDM) industri yang…

14 jam yang lalu

Indonesia Swasembada Beras, Presiden Prabowo: Kita Bantu Dunia

MONITOR, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menyampaikan bahwa Indonesia telah resmi mencapai swasembada beras per…

15 jam yang lalu