POLITIK

DPR Minta KY Tingkatkan Kualitas Seleksi Calon Hakim Agung

MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Desmond J. Mahesa, meminta Komisi Yudisial (KY) meningkatkan kualitas dalam proses seleksi calon Hakim Agung dan Hakim Ad hoc, bukan hanya sekadar proses seremonial dan prosedural semata.

“Kami ingin KY menyeleksi hakim bukan prosedural dan seremonial saja, bagaimana meningkatkan kualitas para hakim, misalnya, putusan yang dibuat harus memberikan rasa keadilan kepada masyarakat,” ungkapnya dalam Rapat Kerja (Raker) Komisi III DPR bersama KY di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (25/1/2021).

Raker tersebut membahas evaluasi kinerja KY dalam seleksi calon Hakim Agung dan Hakim Ad Hoc pada Mahkamah Agung (MA).

Desmond menilai, kalau KY hanya melakukan proses seleksi calon hakim secara prosedural dan seremonial saja, maka produk yang dihasilkan tidak akan sesuai dengan harapan masyarakat.

Desmond pun mencontohkan, apabila ada perkara yang melibatkan antara pengusaha dan rakyat, maka yang selalu menang adalah pihak pengusaha.

“Peran KY di sini, dunia riil yang ada ‘jauh panggang dari api’. Moral itu dalam rangka orang yang KY sampaikan agar Komisi III DPR jernih melihat, bukan prosedural saja,” ujarnya.

Desmond menginginkan adanya perbaikan di MA, sehingga putusan yang diberikan benar-benar memberikan rasa keadilan bagi masyarakat.

Desmond menambahkan bahwa hal itu dapat terwujud jika para Hakim Agung dan Hakim Ad Hoc yang ada di lembaga tersebut merupakan sosok yang berintegritas dan berkualitas dalam memberikan putusan yang memenuhi rasa keadilan.

Recent Posts

Aromatika Indofest 2025 Wangikan Industri Minyak Atsiri Hingga Pasar Global

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian memberikan apresiasi atas suksesnya penyelenggaraan Aromatika Indofest 2025. Ajang ini…

4 jam yang lalu

Layanan Kesehatan Haji 2025 Berakhir, Kemenkes: Jumlah Jemaah Wafat Turun

MONITOR, Jakarta - Operasional layanan kesehatan jemaah haji Indonesia 1446 H/2025 M di Arab Saudi…

6 jam yang lalu

Gelar Sekolah Politik Anggaran, Fraksi PKB Pelototi APBD Kota Depok

MONITOR, Jakarta - Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (F-PKB) sepertinya serius menjawab tantangan Penjabat (Pj) Sekda…

9 jam yang lalu

Kementerian PU Segera Rampungkan Seksi 4 Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus mempercepat penyelesaian Jalan Tol Kuala Tanjung -…

10 jam yang lalu

Program Sekolah Rakyat Solusi Konkret Atasi Akes Pendidikan Keluarga Miskin Ekstrem

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR RI, Arzeti Bilbina, meminta pemerintah mengintensifkan pelaksanaan program Peluncuran…

11 jam yang lalu

Menag Minta Kampus PTKIN Kembangkan Ekoteologi

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar meminta kampus Peguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN)…

11 jam yang lalu