PENDIDIKAN

KPAI Ungkap Pembukaan Sekolah Masih Minim Persiapan

MONITOR, Jakarta – Komisioner KPAI Bidang Pendidikan, Retno Listyarti, menyatakan dalam sebuah survey yang dilakukan, sebanyak 94,75% sekolah responden belum menyelenggarakan pembelajaran tatap muka.

Retno menambahkan, hanya ada sekitar 5,25% saja yang sudah menggelar pembelajaran tatap muka dengan system campuran antara Pembelajaran Tatap Muka (PTM) dengan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).

Dari sekolah responden yang menggelar tatap muka itu, kata Retno, KPAI juga menanyakan sejumlah persiapan terkait penyelenggaraan sekolah tatap muka.

“Berkaitan dengan sarana mencuci tangan, 91,96% responden yang sekolah sudah buka menyaksikan ada wastafel atau tempat cuci tangan di sekolahnya dengan bentuk beragam, dan hanya 8,04% yang menyatakan tidak ada wastafel atau tempat cuci tangan dalam bentuk apapun di sekolahnya,” terang Retno Listyarti.

Sedangkan sarana berupa bilik disinfektan, Retno menyatakan 67,31% responden yang sekolahnya sudah tatap muka menyatakan tidak pernah menyaksikan ada bilik disinfektan di sekolahnya.

“Namun sekitar 32,69% responden menyatakan ada bilik disinfektan di sekolahnya,” tuturnya.

Retno menambahkan, agenda sosialisasi protocol/SOP adaptasi kebiasaan baru (AKB) di sekolah sangatlah penting sebelum pembelajaran tatap muka dimulai.

“Sekolah yang sudah dibuka, para siswanya menyatakan bahwa 47,33% pernah melihat dan membaca ketentuan protocol kesehatan/SOP adapatasi kebiasaan baru (AKB) secara tertulis yang ditempel di lingkungan sekolah,” kata Retno.

Namun sayangnya, jumlah yang lebih besar yaitu 52,67% para responden menyatakan belum pernah melihat Protokol kesehatan/SOP AKB tersebut ditempel di lingkan sekolah.

Recent Posts

PT JTT Lakukan Pemeliharaan Rutin Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek

MONITOR, Jakarta - Dalam rangka meningkatkan keamanan pengguna jalan tol, PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT)…

4 jam yang lalu

Jasa Marga Raih Juara Pertama Lomba Desain Tumbler HUT Ke-26 Kementerian BUMN

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali menorehkan prestasi dengan meraih Juara 1…

5 jam yang lalu

Halalbihalal Akabri, Menhan Prabowo Pimpin Upacara Parade Senja di Kemhan

MONITOR, Jakarta – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto selaku Inspektur Upacara (Irup) pimpin Upacara Parade…

7 jam yang lalu

Uber Cup 2024, Menpora Dito Bangga Atas Capaian Prestasi Tim Putri Indonesia Raih Runner-up

MONITOR, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo mengapresiasi perjuangan…

8 jam yang lalu

Kuota Indonesia sudah Terpenuhi, Kemenag: Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji

MONITOR, Jakarta - Tahap pelunasan biaya perjalanan ibadah haji (Bipih) 1445 H/2024 M sudah ditutup…

10 jam yang lalu

Siswi SMP Alami Kekerasan Seksual, Adde Rosi: Tangkap Tiga Pelaku Buron!

MONITOR, Bandar Lampung - Anggota Komisi III DPR RI Adde Rosi Khoerunnisa menyoroti viralnya kasus…

13 jam yang lalu