MEGAPOLITAN

Beredar Data Anggaran RKT di Medsos, DPRD DKI: Enggak Benar Itu!

MONITOR, Jakarta – Anggota DPRD DKI Jakarta ramai-ramai membantah data kenaikan mata anggaran Rancangan Kerja Tahunan (RKT) yang tersebar luas di media sosial (medsos).

Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta, Mujiyono, mengungkapkan bahwa data mata anggaran RKT yang tersebar tersebut adalah hoaks.

“Jangan termakan hoaks,” ungkap Politikus Partai Demokrat itu kepada MONITOR, Jakarta, Jumat (4/12/2020).

Senada dengan Mujiyono, Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD DKI Jakarta Basri Baco, menyebut bahwa nilai kenaikan tunjangan yang ada di dalam dokumen tersebut salah karena berbeda dengan dokumen yang aslinya.

“Banyak yang salah, enggak bener, sudah diedit itu,” ujarnya.

Sementara Andhyka, Anggota Fraksi Partai Gerindra DPRD DKI Jakarta menyarankan kepada masyarakat bisa menanyakan langsung kepada Ketua Pansus RKT DPRD DKI Jakarta M. Taufik jika ingin mengetahui secara rinci angka usulan anggaran RKT tersebut.

“Intinya itu kertas kerja dan tidak gitu angka-angkanya,” katanya singkat.

Apa yang dikatakan Andhyka itu rupanya diamini oleh Solikhah, Anggota Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta. Menurut Solikhah, jika ingin mengetahui data yang jelas dan benar sebaiknya ditanyakan langsung kepada M. Taufik yang juga menjabat Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta.

“Saya sarankan konfirmasi ke ketua atau anggota badan anggaran,” ungkapnya.

Saat dikonfirmasi, Taufik juga membantah bahwa data yang tersebar di medsos tersebut adalah data yang salah.

“Enggak bener itu. Data salah,” ujarnya.

Seperti diketahui, saat ini penolakan masyarakat terhadap kenaikan tunjangan Anggota DPRD DKI Jakarta yang diusulkan melalui RKT itu semakin masif. Bentuk penolakan tesebut salah satunya ditandai dengan munculnya petisi penolakan di laman Change.org dengan judul ‘gaji DPRD DKI Jakarta Naik masa kita diam aja’.

Recent Posts

Halalbihalal Akabri, Menhan Prabowo Pimpin Upacara Parade Senja di Kemhan

MONITOR, Jakarta – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto selaku Inspektur Upacara (Irup) pimpin Upacara Parade…

30 menit yang lalu

Uber Cup 2024, Menpora Dito Bangga Atas Capaian Prestasi Tim Putri Indonesia Raih Runner-up

MONITOR, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo mengapresiasi perjuangan…

1 jam yang lalu

Kuota Indonesia sudah Terpenuhi, Kemenag: Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji

MONITOR, Jakarta - Tahap pelunasan biaya perjalanan ibadah haji (Bipih) 1445 H/2024 M sudah ditutup…

3 jam yang lalu

Siswi SMP Alami Kekerasan Seksual, Adde Rosi: Tangkap Tiga Pelaku Buron!

MONITOR, Bandar Lampung - Anggota Komisi III DPR RI Adde Rosi Khoerunnisa menyoroti viralnya kasus…

6 jam yang lalu

Gus Addin Jauharudin Luncurkan Ansor Go Green di Pantai Bangsring Banyuwangi

MONITOR, Banyuwangi - Ketua Umum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor Addin Jauharudin meluncurkan Ansor Go…

7 jam yang lalu

Kemenag Rilis Jadwal Pemberangkatan dan Pemulangan Jemaah Haji, 22 Kloter Terbang 12 Mei

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama hari ini merilis jadwal pemberangkatan dan pemulangan jemaah haji Indonesia.…

7 jam yang lalu