BERITA

Pemda Diizinkan Buka Sekolah Mulai Tahun Depan, Ini Enam Syaratnya

MONITOR, Jakarta – Kabar gembira bagi para siswa di seluruh Indonesia, yang sudah rindu dengan melakukan belajar tatap muka dengan para gurunya. Ya, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarin, sudah memberi kelonggaran kepada semua Pemerintah Daerah (Pemda) untuk bisa kembali membuka sekolah dan para siswa bisa melakukan belajar tatap muka dengan gurunya.

Pemda bisa kembali membuka sekolah di semester genap per Januari 2021. Nadiem mengatakan, Kepala Daerah bisa melakukan pembukaan sekolah tatap muka secara serentak atau bertahap. Keputusan ini merupakan langkah yang disepakati bersama antara Satgas Covid-19, Kemendikbud, Kemenko PMK, Kemenag, Kemendagri, dan tentunya pemerintah daerah.

Nadiem juga menegaskan, keputusan untuk membuka sekolah bukan kewajiban. Keputusan ini memperbolehkan pemda membuka sekolah tentu dengan memperhatikan protokol kesehatan.

Ada enam hal yang harus benar dipenuhi dan diperhatikan ketika proses belajar mengajar dilalakukan secara tatap muka.

Enam hal tersebut adalah, sanitasi, fasilitas kesehatan, kesiapan menerapkan wajib masker dan adanya thermo gun, pemetaan satuan pendidikan untuk mengetahui siapa yang memiliki komorbid, persetujuan komite sekolah dan orangtua wali, serta sekolah juga tidak perlu full diisi siswa atau hanya diisi kapasitas maksimal 50 persen.

“Jadi nanti Pemda yang menentukan dengan cara yang lebih gradual. Peta zonasi risiko tidak lagi menentukan pemberian izin tatap muka,” ujar Nadiem dalam jumpa pers virtual, Jumat (20/11).

Lanjut Nadiem, kalaupun sekolah dibuka, bahwa orang tua masih bisa tidak memperkenankan anaknya ke sekolah. Hak terakhir masih di orangtua.

Recent Posts

Kementerian UMKM Raih Predikat Tertinggi dari Ombudsman RI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) kembali menegaskan komitmennya dalam menghadirkan…

1 jam yang lalu

DPR Dukung Sensus Ekonomi 2026 demi Akurasi Data Nasional

MONITOR, Jakarta - Komisi X DPR RI menegaskan komitmennya untuk mengawal dan mendukung penuh pelaksanaan…

3 jam yang lalu

Perkuat Skill ASN, Kemenag Hadirkan Pelatihan Humas di MOOC Pintar

MONITOR, Jakarta - Biro Humas dan Komunikasi Publik (HKP) bersama Badan Moderasi Beragama dan Pengembangan…

4 jam yang lalu

Petugas Haji Perempuan 2026 Capai 33 Persen, Menteri PPPA: Alhamdulillah

MONITOR, Jakarta - Penyelenggaraan ibadah haji tahun ini mencatat langkah maju dalam pelayanan jemaah. Jumlah…

6 jam yang lalu

Turun Langsung ke Cisarua, Mentan Salurkan Bantuan dan Dorong Perubahan Pola Tanam

MONITOR, Bandung Barat - Menteri Pertanian sekaligus Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) RI Andi Amran…

7 jam yang lalu

Sopir Tronton Tambang Anak Dibawah Umur, Adian: Wibawa Negara Hilang

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Badan Aspirasi Masyarakat (BAM) DPR RI Adian Napitupulu melontarkan kritik…

8 jam yang lalu