PERTANIAN

Kabupaten OKU Siap Terapkan Kartu Tani

MONITOR, Oku – Kementerian Pertanian memberikan apresiasi kepada Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan, yang siap menerapkan Kartu Tani. Meski demikian, implementasi Kartu Tani baru efektif diterapkan tahun depan.

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengatakan kartu tani akan mempermudah pendistribusian Kartu Tani.

“Kementerian Pertanian selalu memperbaiki pola distribusi pupuk subsidi, termasuk dengan menggunakan Kartu Tani. Harapan kita, dengan cara ini tingkat validasi data penerima pupuk akan semakin baik lagi,” katanya, Minggu (15/11/2020).

Sementara Dirjen Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) Kementerian Pertanian, Sarwo Edhy, mengatakan implementasi Kartu Tani akan diterapkan bertahap.

“Kartu Tani ditargetkan berlaku efektif mulai tahun depan. Saat ini kita meminta Himbara untuk menyelesaikan distribusi Kartu Tani dan menyiapkan sara pendukung lainnya seperti mesin EDC,” katanya.

Sarwo Edhy berharap di masa transisi ini juga dilakukan sosialisasi Kartu Tani.

“Biar lebih efektif, saat Kartu Tani didistribusikan harus dilakukan juga sosialisasi Kartu Tani. Sosialisasi cara menggunakan dan manfaatnya. Sehingga saat sudah berlaku efisien sudah tidak ada lagi masalah,” katanya.

Kepala Balai Penyuluhan Pertanian, Suratno SP di Baturaja, mengatakan Kartu Tani bisa dimanfaatkan untuk mendapatkan pupuk bersubsidi dengan harga terjangkau.

“Kartu Tani bisa digunakan tahun depan. Karena Kartu Tani baru aktif dan bisa digunakan tahun depan,” kata Suratno.

Menurutnya, petani yang memiliki Kartu Tani nantinya bisa mendapatkan pupuk bersubsidi di kios pupuk yang telah ditunjuk pemerintah.

“Di OKU terdapat 38 kios yang akan menyalurkan pupuk bersubsidi dari pemerintah,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Holtikultura Kabupaten OKU, Joni Saihu sebelumnya menuturkan pada tahun ini pihaknya menargetkan mencetak sebanyak 18.804 Kartu Tani untuk para petani yang sudah terdata di wilayah setempat guna mempermudah mendapat pupuk bersubsidi.

“Target cetak Kartu Tani tahun ini sebanyak 18.804 keping,” katanya.

Dari jumlah tersebut, kata dia, saat ini tercatat sebanyak 14.235 keping Kartu Tani yang sudah dicetak melalui Bank BNI Baturaja, Kabupaten OKU.

“Dari jumlah tersebut yang sudah terverifikasi yaitu sebanyak 5.084 keping Kartu Tani,” katanya.

Recent Posts

Habiburrohman Sebut Mudik 2025 Paling Lancar dari Tahun 2000

MONITOR, Jakarta - Ketua Komisi III DPR RI, Habiburrohman, menyatakan bahwa arus mudik tahun ini…

6 jam yang lalu

Indonesia Naik ke Peringkat 123 FIFA, Erick Thohir: Bismillah 100 Besar Dunia

MONITOR, Jakarta - Kabar baik datang bagi Timnas Indonesia. Dua pertandingan yang telah dilalui di…

17 jam yang lalu

JMM Apresiasi Gerak Cepat Menteri Imipas Realisasikan Penjara Khusus Koruptor

MONITOR - Analis Sosial Politik dan Komunikasi Kebijakan Publik Syukron Jamal mendukung dan mengapresiasi gerak…

20 jam yang lalu

Sikap DPR soal Penghapusan SKCK Berarti Buat Rakyat

MONITOR, Jakarta - Usulan penghapusan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang diusulkan oleh Kementerian Hak…

22 jam yang lalu

Pantauan Volume Lalu Lintas Transaksi Gerbang Tol di Ruas Tol Jabodetabek dan Jawa Barat pada Libur Lebaran Idulfitri 2025

MONITOR, Jakarta - Pada hari Rabu, 02 April 2025 atau H+1 Idulfitri 1446H, Jasamarga Metropolitan…

23 jam yang lalu

Pastikan Pengendalian PMK Optimal saat Lebaran, Petugas Keswan Siaga 24 Jam 7 Hari

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pertanian (Kementan) memastikan pengendalian penyakit mulut dan kuku (PMK) tetap optimal…

1 hari yang lalu