KEUANGAN

Gubernur BI: Digitalisasi Kunci Sumber Ekonomi Indonesia

MONITOR, Jakarta – Bank Indonesia (BI) terus berupaya melakukan transformasi digital di lingkungannya. Hal itu sejalan dengan gagasan Presiden Joko Widodo yang menginginkan agar transformasi digital dapat dilakukan secara masif dan keseluruhan.

“Digitalisasi kunci untuk sumber ekonomi kita ke depan dan di sinilah transformasi digital yang digagas presiden sangat bagus,” kata Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo dalam acara Indonesia Fintech Summit, secara virtual di Jakarta, Rabu (11/11).

Perry menyebut, sejauh ini sudah ada beberapa langkah dilakukan BI dalam upaya transformasi digital. Salah satunya melalui sistem pembayaran digital atau QRIS (Quick Response/QR Code Indonesian Standard).

Bahkan, hingga saat ini sudah lebih dari 5 juta merchant yang tersambung melalui QRIS.

“Progresnya sangat luar biasa,” singkat Perry.

Upaya lainnya, BI juga melakukan digitalisasi melalui sektor perbankan. Di mana pihaknya mendorong agar perbankan menggunakan digital banking. Tercatat, sudah ada 15 bank yang menggunakan digitalisasi banking.

“Kita juga ingin sambungkan open banking, digital banking dengan fintech. Kita dalam proses sambungkan, standarisasi application programming interface, bahwa apapun yang diservice oleh open banking dan fintech akan tersambungkan melalui application programming interface,” jelas dia.

Recent Posts

Dukungan Pertachem Dalam Hilirisasi Industri Strategis Nasional Menuju Swasembada Energi

MONITOR, Jakarta - Sebagai bagian dari komitmen nasional menuju swasembada energi dan penguatan industri hilir…

27 menit yang lalu

Presiden Jokowi dan Prabowo Komitmen Tinggi Bersama Wapresnya Berantas Korupsi dan Mafia Pangan

MONITOR, Jakarta - Menanggapi beredarnya potongan video pidato Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat menghadiri…

7 jam yang lalu

Junction Palembang Akan Dioperasikan dan Ditetapkan Tarif Pada 21 April 2025

MONITOR, Sumsel - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…

8 jam yang lalu

Kolaborasi TNI dan Mahasiswa, Bersama Bangun Masa Depan Bangsa

MONITOR, Jakarta - Perkembangan lingkungan strategis dan dinamika ancaman yang semakin kompleks, menuntut Kerjasama antara…

11 jam yang lalu

Kemenag Ajak FKUB Se-Indonesia Tanam Sejuta Pohon Matoa

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama mengajak Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) di seluruh Indonesia untuk…

12 jam yang lalu

Dukung Swasembada Pangan, Menteri PU Gelar Panen Raya dan Pameran Teknologi IPHA

MONITOR, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo menegaskan komitmennya dalam mendukung program swasembada…

15 jam yang lalu