HUKUM

Raport Merah Jokowi, Eks Petinggi KPK: Indonesia Dilanda Badai Resesi

MONITOR, Jakarta – Satu tahun kepemimpinan Jokowi-Ma’ruf Amin rupanya mendapat banyak sorotan. Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (Kontras) mencatat Indonesia kini mengalami resesi demokrasi dalam satu tahun kepemimpinan Joko Widodo-Ma’ruf Amin. Dalam setahun ini, pemerintah dinilai gagal dalam memberikan perlindungan hak asasi manusia.

Menanggapi catatan ini, eks Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Bambang Widjojanto, tak menampik negeri ini tengah dilanda badai resesi.

Bukan hanya resesi dalam berekspresi, lanjut Bambang, termasuk resesi cara menghormati hak asasi warga negara yang kini dinilai telah dibatasi oleh negara.

“Badai resesi tengah menerjang negeri. Tak hanya resesi kebebasan berekspresi tapi juga resesi untuk hormati hak asasi, integriti dan nurani,” terang Bambang Widjajanto dalam keterangannya, Rabu (21/10).

Bambang yang merupakan pendiri Kontras ini menambahkan, bangsa Indonesia saat ini juga dijangkiti penyakit mengerikan seperti perilaku koruptif di kalangan pejabat publik.

“Yang mengerikan, kita juga tengah ‘diserang’, musim inflasi atas perilaku koruptif, muslihat dan khianat,” kritik salah satu pendiri Indonesian Corruption Watch (ICW) ini.

Recent Posts

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

3 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

5 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

6 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

6 jam yang lalu

100.000 Visa Haji Reguler Terbit, Jemaah Masuk Asrama 1 Mei

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief menyatakan…

15 jam yang lalu

KKP Berhasil Tambah Kuota Tangkap Tuna untuk Indonesia di Sidang IOTC

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berhasil menambah kuota tangkapan tiga jenis tuna…

17 jam yang lalu