MEGAPOLITAN

Ciganjur Jakarta Selatan Diterjang Banjir, Satu Warga Meninggal Dunia

MONITOR, Jakarta – Kawasan Ciganjur, Jakarta Selatan (Jaksel) diterjang banjir. Ratusan rumah dikabarkan ikut terendam. Tak hanya itu seorang warga pun dikabarkan meninggal dunia.

Lurah Ciganjur, Hizfillah mengatakan, korban meninggal dunia adalah seorang perempuan berusia sekitar 45 tahun. Korban kini dievakuasi ke RS Marinir.

“Iya, ada satu warga yang meninggal, korban berjenis kelamin perempuan, usia sekitar 45 tahun,”ujarnya.

Selain korban meninggal ada juga korban lain yang dievakuasi ke RS Ali Sibroh Malisi, Jaksel. Kedua korban juga berjenis kelamin perempuan.

“Sudah dibawa RS Sibroh, perempuan usia 50 tahun dan 48 tahun,”terangnya.

Terpisah, Camat Jagakarsa, Alamsyah, mengungkap banjir terjadi karena luapan anak Kali Setu. Aliran kali tertutup longsoran tembok perumahan hingga air meluap dan menggenangi permukiman warga.

“Anak Kali Setu itu tertutup longsoran tembok dari Melati Residence, sehingga air yang harusnya mengalir dari arah selatan menuju utara tertutup sehingga air meluap ke permukiman warga,” ujarnya, Sabtu (10/10).

Akibat banjir ini, sedikitnya 100 warga dievakuasi dan mengungsi ke posko pengungsian terdekat. Ketinggian air di permukiman warga mencapai 1,5 meter.

Ketinggian air yang meluap antara 75 cm sampai 1,5 meter,” jelasnya.

Banjir di Ciganjur merendam 300 rumah warga. Warga yang terdampak banjir segera dievakuasi ke tempat yang lebih aman.

“Jumlah yang terendam rumahnya ada sekitar 300 rumah, kemudian untuk warga yang ada di rumah sebagian sudah diungsikan pada posko yang terdekat, kemudian juga ada keluarga terdekat juga,”pungkasnya.

Recent Posts

Komisi I DPR Kecam Gerakan Separatis di Sidang PBB, Pemerintah Jangan Sampai Lepas Tangan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Junico Siahaan mengecam gerakan yang menyerukan Papua,…

1 jam yang lalu

Puan Tegaskan Judi Online Harus Segera Diberantas, Ancam Masa Depan Anak Bangsa!

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani meminta pemerintah serius dalam memberantas judi online.…

1 jam yang lalu

Lepas 342 Petugas Haji, Dirjen: Petugas Harus Berdedikasi Melayani Jemaah

MONITOR, Jakarta - Sebanyak 342 petugas haji dilepas ke Tanah Suci untuk bertugas melayani jemaah…

2 jam yang lalu

Gus Irfan Gaungkan Tri Sukses Haji 2025 di Ternate, Dorong Pelayanan Lebih Baik dan Nyaman

MONITOR, Ternate - Kepala Badan Penyelenggara Haji Republik Indonesia, KH. Mochamad Irfan Yusuf, menyerukan pentingnya…

4 jam yang lalu

MITI: Rencana Bangun PLTN di 2035 Pemerintah Perlu Aktifkan Tiga Lembaga Pendukung Ini

MONITOR, Jakarta - Rencana Pemerintah membangun Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) pada tahun 2035, semestinya…

5 jam yang lalu

Halal Bihalal Dulur Cirebonan, Prof Rokhmin: Semakin Maju, Sejahtera dan Semangat Membangun Daerah Asal

MONITOR, Cirebon - Acara Halal Bihalal Dulur Cirebonan yang diselenggarakan Dulur Cirebonan Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu,…

5 jam yang lalu