NASIONAL

Kasad Harap Olahraga Jadi Sarana Komunikasi TNI-Rakyat

MONITOR, Surabaya – Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad), Jenderal TNI Andika Perkasa, mengungkapkan bahwa wadah olahraga yang ada di Kodam V/ Brawijaya dapat meningkatkan hubungan baik yang telah terjalin antara TNI dengan masyarakat sekitar.

“Dengan adanya wadah olahraga di Kodam V/Brawijaya ini kita berharap selain memotivasi prajurit dapat meningkatkan hubungan kita dengan masyarakat umum,” ungkapnya dalam keterangan tertulis, Jakarta, Sabtu (3/10/2020).

Pada kunjungannya ke Surabaya kali ini, Andika menyempatkan diri untuk melakukan rutinitas fitnes di Kodam V/ Brawijaya. Selain melakukan kunjungan untuk berolahraga, Andika juga berkesempatan untuk melihat kondisi bangunan gym yang baru selesai dibangun beserta fasilitasnya.

Selain itu, Andika juga berolahraga bersama wadah olahraga yang ada di Kodam V/Brawijaya yaitu Pamping Iron Brawijaya Gym. Wadah tersebut didirikan oleh salah seorang personel TNI AD Mayor Inf Edi Tri.

Pamping Iron Brawijaya Gym didirikan selain dengan visi dan misi untuk mengajak para prajurit, juga terbentuk dari sejarah Mayor Inf Edi Tri sendiri. Mayor Inf Edi sempat mengalami obesitas yang kemudian menularkan pengalamannya kepada anggota untuk berolahraga.

Dengan beranggotakan 15 orang saat ini, Pamping Iron Brawijaya Gym bertujuan untuk menggalang setiap satu personel dari satuan terdapat satu regu.

Selain prajurit terdapat juga orang umum yang diundang berolahraga dalam rangka menjalin dan meningkatkan komunikasi dengan masyarakat sekitar.

“Di saat pandemi Covid-19, tentu yang paling mujarab untuk membuat kita sehat adalah dengan berolahraga. Bapak Kasad juga telah mencoba alat-alat kita di sini,” kata Mayor Inf Edi.

Recent Posts

Ekspor Produk Kulit Naik 8 Persen, Kemenperin Optimalkan Sentra IKM di Jogja

MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…

3 jam yang lalu

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

8 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

10 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

11 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

11 jam yang lalu

100.000 Visa Haji Reguler Terbit, Jemaah Masuk Asrama 1 Mei

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief menyatakan…

20 jam yang lalu