MEGAPOLITAN

Kabar Terkini, Data Covid-19 Depok Sebut 58 Pasien Dinyatakan Sembuh

MONITOR, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok kembali memperbarui data perkembangan kasus virus Corona atau Covid-19. Berdasarkan data yang dirilis hari ini, jumlah pasien sembuh bertambah 58 orang, menjadi 2.570 orang.

“Pasien sembuh hari ini bertambah 58 orang, menjadi 2.570 orang,” kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 (GTPPC) Kota Depok Dadang Wihana dalam keterangan resminya yang diterima MONITOR, Jumat (25/9).

Namun demikian Dadang menjelaskan, untuk kasus konfirmasi (positif) juga mengalami penambahan sebanyak 25 orang, sehingga totalnya saat ini menjadi 3.572 orang. Sedangkan, untuk kasus meninggal bertambah 2 orang, menjadi 123 orang.

“Dengan adanya penambahan tersebut, maka jumlah kasus konfirmasi aktif di Kota Depok per hari ini adalah sebanyak 879 kasus, atau terjadi penurunan sebanyak 35 kasus,” jelas Dadang.

Sementara itu, lanjut Dadang, untuk jumlah kasus kontak erat aktif di Kota Depok adalah sebanyak 1.140 kasus atau terjadi penurunan sebanyak 49 kasus.

“Sedangkan untuk kategori kasus suspek aktif saat ini adalah sebanyak 520 kasus, juga terjadi penurunan sebanyak 32 kasus,” ujar Dadang.

Karena itu Dadang mengimbau, kepada seluruh masyarakat di Kota Depok agar terus menerapkan protokol kesehatan. Yakni mengenakan masker saat di tempat umum, selalu mencuci tangan dan menjaga jarak aman saat beraktivitas.

“Untuk warga Depok terus patuhi protokol kesehatan (prokes) Covid-19, sehingga mata rantai penyebaran Covid-19 dapat terputus,” pungkasnya.

Recent Posts

Terjadi Aksi Pembakaran Mobil Polisi di Depok, DPR Pertanyakan Satgas Antipremanisme Bentukan Dedi Mulyadi

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Abdullah mempertanyakan perkembangan Satuan Tugas (Satgas) Antipremanisme…

29 menit yang lalu

Peringatan Hari Kartini, Puan Ajak Perempuan RI untuk Punya Mimpi Besar dan Berani Bersuara

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan ucapan selamat Hari Kartini kepada seluruh…

49 menit yang lalu

Kemenperin: Industri Wastra Nusantara Jawab Kebutuhan Fesyen Berkelanjutan

MONITOR, Jakarta - Industri wastra Indonesia berpotensi untuk terus tumbuh dan semakin diminati konsumen lokal…

1 jam yang lalu

Pemilihan Suara Ulang, 314 Warga Binaan Lapas Banjarbaru Gunakan Hak Pilihnya di Pilwalkot

MONITOR, Banjarbaru - Sebanyak 314 Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Banjarbaru menggunakan hak…

2 jam yang lalu

KKP Perkuat Peran Syahbandar di Pelabuhan Perikanan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memperkuat peran syahbandar di pelabuhan perikanan untuk…

4 jam yang lalu

KPK dan PPATK Sinergi Wujudkan Indonesia Emas 2045

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan pentingnya sinergi antarlembaga dalam mewujudkan Indonesia Emas…

8 jam yang lalu