Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, M Taufik
MONITOR, Jakarta – DPRD DKI Jakarta telah rampung melakukan uji kelayakan terhadap dua pejabat Pemerintah Provinsi DKI yang akan mengisi posisi Walikota Jakarta Barat (Jakbar) dan Bupati Kepulauan Seribu.
Kedua pejabat itu adalah, Wakil Walikota Jakarta Timur, Uus Kuswanto, yang diusulkan menjadi Walikota Jakbar dan Wakil Bupati Administrasi Kepulauan Seribu, Junaedi, yang diusulkan menjadi Bupati Kepulauan Seribu.
Uji kelayakan yang dilakukan terhadap calon Walikota Jakbar dan calon Bupati Kepulauan Seribu dilakukan secara tertutup di Lantai 10 Gedung DPRD DKI Jakarta.
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, M Taufik mengatakan, uji kelayakan terhadap calon Walikota Jakbar dan calon Bupati Kepulauan Seribu berlangsung lancar.
Taufik pun menilai, keduanya layak mendapat posisi setingkat lebih tinggi karena saat ini keduanya menjabat sebagai wakil kepala daerah administrasi di wilayahnya masing-masing.
“Keduanya kan pernah menjabat sebagai wakil ditempat kerja sebelumnya. Pak Uus Wakil Walikota Jaktim dan Pak Junaedi Wakil Bupati Pulau Seribu. Jadi mereka sudah hapal benar ilmu menjalankan pemerintahan. Insya Allah gak akan kesasar,” ujar Taufik kepada wartawan di Gedung DPRD DKI Jakarta, Senin (30/8)
Dari hasil Uji kelayakan, kata Taufik, pihak DPRD DKI segera menindaklanjuti dengan mengirim rekomendasi hasil uji kelayakan kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
“Secepatnya kami akan kirim rekomendasi uji kelayakan ini kepada Pak Anies,” pungkasnya.
MONITOR, Jakarta - Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), Agus Andrianto, secara resmi meluncurkan Global Citizenship of…
MONITOR, Jakarta - Bayt Al-Qur’an dan Museum Istiqlal (BQMI) mencatat sejarah baru dengan meraih penghargaan…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) kembali mencatat prestasi melalui penghargaan Bhumandala Kanaka…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus memperkuat pondasi struktur industri nasional melalui peningkatan jumlah dan…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama terus berkomitmen memperkuat kompetensi tenaga pendidik dan kependidikan di madrasah…
MONITOR, Jakarta - Prajurit TNI yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) Operasi Merah Putih Translokasi…