BUMN

Erick Thohir Bersyukur Komite Penanganan Covid-19 Punya Tim Solid

MONITOR, Jakarta – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, mengaku bersyukur Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional memiliki tim yang sangat solid.

Hal ini membuat tugas Komite Penanganan Covid-19 menjadi ringan untuk memastikan kesehatan pulih agar sektor ekonomi bangkit kembali.

“Tugas yang tidak mudah, namun Alhamdulillah saya selalu dibantu oleh tim yang solid,” ujar Erick Thohir dalam program talkshow di Mata Najwa, Rabu (6/8) malam.

Erick menjelaskan, di Komite Penanganan Covid-19, banyak pakar dan tim ahli yang membantunya. Sehingga, tugas berat yang diembannya menjadi ringan.

“Di BUMN, Wamen, ASN dan juga staf ditambah Komisaris dan Direksi yang solid selalu siap mendukung. Di Komite banyak pakar dan ahli yang membantu saya. In sya Allah dengan gotong royong, semua yang berat akan terasa ringan dan yang sulit menjadi lebih mudah,” terang Erick.

“Saya juga perlu dukungan seluruh masyarakat Indonesia, untuk melaksanakan 3M, yaitu selalu mengenakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak,” pungkasnya.

Recent Posts

Dirjen PHU Ingatkan Petugas Haji Agar Hilangkan Ego Sektoral saat Bertugas

MONITOR, Jakarta - Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (2014-2017) Abdul Djamil mengingatkan seluruh petugas haji…

6 menit yang lalu

Kemenperin Bersama Industri TPT Menghadapi Tantangan Global

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus berupaya membangkitkan kembali kinerja industri tekstil dan produk tekstil…

5 jam yang lalu

Kemenag Perpanjang Pelunasan Biaya Haji Reguler Hingga 25 April 2025

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama memperpanjang Tahap II pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) Reguler…

8 jam yang lalu

Panglima TNI: Revisi UU TNI Berdasarkan Prinsip Demokrasi dan Supremasi Sipil

MONITOR, Jakarta - Dinamika lingkungan strategis menuntut TNI untuk selalu beradaptasi dan semakin profesional dalam…

10 jam yang lalu

Pengamat: Layak Diapresiasi Publik, Panen Raya Padi 2025 Sangat Tinggi

MONITOR, Jakarta - Pengamat kebijakan publik dari Spora Communication, Dr. Rizky Fajar Meirawan, menilai capaian…

12 jam yang lalu

Ramai Kasus Pelecehan Dokter, Legislator Minta Korban Jangan Malu Lapor dan Polisi Harus Cepat Respons

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Gilang Dhielafararez menyoroti maraknya peristiwa kekerasan seksual…

12 jam yang lalu