KRIMINAL

Tim Jaguar Amankan Tujuh Remaja Depok, Satu di Antaranya Bawa Tembakau Gorila

MONITOR, Depok – Tim Jaguar Polres Metro Depok berhasil mengamankan narkoba jenis sinte atau tembakau gorila pada saat melakukan patroli rutin di daerah Kampung Bojong Pondok Terong, Cipayung, Kota Depok, Senin (06/07/2020) dini hari.

Ketua Tim Jaguar Polres Metro Depok, Iptu Winam Agus mengatakan bahwa narkoba jenis sinte tersebut diamankan dari tujuh remaja yang sedang nongkrong dan dicurigai akan melakukan tawuran.

“Sewaktu anggota samperin tongkrongan remaja tersebut, seorang diantara dari ketujuh remaja yang ada di lokasi terlihat membuang dompet ke selokan. Setelah diperiksa kedapatan membawa narkoba diduga jenis sinte (tembakau gorilla),” kata Winam kepada wartawan.

Winam menjelaskan, setelah diperiksa isi dompet milik remaja A (16) yang dibuang tersebut, ternyata berisi lima bungkus kecil klip berisi daun sintetis tembako gorilla.

“Untuk itu mereka kita proses lebih lanjut. Ketujuh remaja itu kita serahkan ke Polsek Pancoran Mas bersama barang bukti narkoba jenis sinte,” pungkasnya.

Recent Posts

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

8 menit yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

2 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

3 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

3 jam yang lalu

100.000 Visa Haji Reguler Terbit, Jemaah Masuk Asrama 1 Mei

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief menyatakan…

12 jam yang lalu

KKP Berhasil Tambah Kuota Tangkap Tuna untuk Indonesia di Sidang IOTC

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berhasil menambah kuota tangkapan tiga jenis tuna…

14 jam yang lalu