MEGAPOLITAN

Prasarana Olahraga di Depok Dibuka, Fitnes Hingga Biliar Belum Boleh

MONITOR, Depok – Prasarana olahraga di Kota Depok hari ini Selasa (23/06/2020), kembali dibuka usai ditutup kurang lebih selama 3 bulan. Namun demikian, tidak semua tempat berolahraga di Kota Depok diizinkan untuk beroperasi di masa PSBB Proporsional.

“Pusat kebugaran (fitnes), spa, kolam renang, itu masih belum (diizinkan dibuka),” kata Wali Kota Depok Mohammad Idris, seusai berolahraga di Balai Rakyat Beji, Selasa (23/6).

“Itu masuk kategori wisata. Tempat biliar, tempat karoke dan tempat-tempat wisata lainnya, untuk sementara belum (diizinkan). Itu kita lihat nanti tanggal 2 Juli nanti,” jelasnya.

Sebelumnya, Wali Kota Depok Mohammad Idris menyampaikan, mulai Selasa (23/06/2020), prasarana olahraga di Kota Depok kembali dibuka di masa PSBB Proporsional.

“Kegiatan olah raga/latihan mandiri, latihan bersama, ujian, dan seleksi atlit sudah mulai dibuka,” kata Mohammad Idris melalui siaran persnya, Senin (22/6).

“Demikian pula untuk kegiatan latihan seni musik, tari dan budaya lainnya,” tambahnya.

Meskipun demikian, kata Idris, pengelola prasarana olahraga harus memastikan peserta yang mengikuti kegiatan, jumlahnya harus terbatas dan berkomitmen dalam menjalankan protokol kesehatan.

“Adapun (kebijakan) ini dilakukan untuk keselamatan kita semua,” pungkasnya.

Recent Posts

WEF Davos 2026 Jadi Momentum Penguatan Industri Nasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian menegaskan komitmennya dalam memastikan investasi yang masuk ke Indonesia tidak…

58 detik yang lalu

Efisienkan Kegiatan, Menag Usulkan STQ Digabung ke MTQ

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar mengusulkan agar Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) dihapus…

1 jam yang lalu

Tim SAR Gabungan Berhasil Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

MONITOR, Jakarta - Operasi pencarian korban jatuhnya pesawat ATR 42-500 di kawasan Gunung Bulusaraung, Kabupaten…

10 jam yang lalu

Lindungi Peternak-Konsumen, Mentan Amran Tegaskan Pengawasan Ketat DOC hingga Daging Sapi

MONITOR, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman yang juga menjabat sebagai Kepala Badan…

12 jam yang lalu

Klinik UMKM Bangkit Diluncurkan di Sumbar Bantu Percepat Pemulihan Pascabencana

MONITOR, Sumatera Barat - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) meresmikan Klinik UMKM Bangkit…

12 jam yang lalu

Kemenag-Australia Awards Indonesia Buka Pendaftaran Beasiswa S2 Double Degree

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama melalui Pusat Pembiayaan Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan (PUSPENMA), Sekretariat…

13 jam yang lalu