PARLEMEN

Komisi IV DPR Apresiasi Kebijakan Kementan Hadapi New Normal

MONITOR, Jakarta – Ketua Komisi IV DPR RI, Sudin, mengapresiasi kebijakan Kementerian Pertanian (Kementan) dalam mempersiapkan ketahanan pangan di era new normal. Dalam mengantisipasi pandemi covid-19, Kementan terbukti mampu menjamin kebutuhan pangan dan meningkatkan pendapatan petani.

“Sektor pertanian merupakan sektor yang mampu bertahan selama pandemi covid-19. Oleh karena itu, sektor ini harus didorong menjadi penggerak perekonomian negara,” ujar Sudin dalam webminar terkait strategi ketahanan pangan di era new normal pandemi covid-19, Selasa, 9 Juni 2020.

Sudin menilai, peningkatan produksi dan produktivitas komoditas pertanian dan pangan cukup memuaskan. Kementan harus menjamin adanya sarana dan prasarana produksi serta akses pasar tani agar kegiatan usaha mereka berjalan lancar. Dengan cara itu, masyarakat dapat memperoleh kebutuhan pagan berkualitas serta meminimalisir kerugian bagi petani.

“Peningkatan cadangan pangan nasional juga perlu dilakukan untuk mengantisipasi kelangkaan pangan dan mendukung program bantuan pangan pokok dari pemerintah,” katanya.

Sudin tetap menyayangkan adanya pemotongan anggaran Kementan, apalagi pemotongan dilakukan saat kebutuhan pangan dan upaya peningkatan produksi di tengah pandemi sangat dibutuhkan.

“Padahal anggaran sangat penting untuk merealisasikan kebijakan,” tegasnya.

Sebagai informasi, Anggaran Kementan tahun 2020 awalnya sebesar Rp. 21,055 triliun. Namun seiring pandemi, anggaran kementan mengalami efisensi hingga menjadi Rp. 14,049 triliun.

Recent Posts

KKP Catat Produksi Perikanan dan Rumput Laut di Oktober 2024 Capai 18,26 Juta Ton

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mencatat jumlah produksi hasil perikanan hingga Oktober…

4 jam yang lalu

Komisi IV DPR RI Dukung Rencana Adanya Perpres untuk Kemajuan Peternak

MONITOR, Jabar - Komisi IV DPR RI menyatakan dukungan penuh terhadap penyusunan Peraturan Presiden (Perpres)…

7 jam yang lalu

Ketua KOPRI PB PMII Serukan Pentingnya Ruang Aman di Organisais, Kampus, Hingga Instansi

MONITOR, Jakarta - Dalam peringatan Hari Anak Nasional Sedunia yang diperingati setiap 20 November, kenyataan…

7 jam yang lalu

DPR Pertanyakan Dasar Pemulangan Mary Jane, Ingatkan Agar Tak Langgar Hukum

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi XIII Andreas Hugo Pareira mempertanyakan dasar hukum kebijakan yang…

7 jam yang lalu

KFSHRC Perkenalkan Layanan Patologi Virtual Perintis di Madinah

MONITOR, RIYADH - King Faisal Specialist Hospital & Research Centre (KFSHRC) telah meluncurkan Layanan Patologi…

7 jam yang lalu

Cegah Judi Online, Kemenag Kerahkan 5.940 KUA dan Penyuluh Agama

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar mengungkapkan bahwa Kementerian Agama (Kemenag) mengerahkan 5.940…

9 jam yang lalu