Menteri Keuangan RI Sri Mulyani Indrawati (dok: Instagram)
MONITOR, Jakarta – Menteri Keuangan Sri Mulyani menegaskan bahwa sektor ekonomi dan kesehatan saat ini sama-sama penting untuk diselamatkan. Menurutnya, kedua sektor tersebut bukan merupakan pilihan yang salah satunya harus diutamakan.
Ia pun menepis tudingan bahwa pemerintah berniat melonggarkan masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) karena ingin menyelamatkan sektor ekonomi.
“Bagi saya, keduanya sama pentingnya dan harus berjalan bersama. Pandangan yang seolah-olah mendahulukan ekonomi sehingga buru-buru dilakukan pelonggaran Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) adalah tidak benar,” tegas Sri Mulyani, dalam keterangannya.
Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini menjelaskan, sejak bulan Maret 2020 lalu melalui PSBB, Pemerintah melakukan langkah untuk memprioritaskan kesehatan dengan terlebih dahulu merelokasikan anggaran untuk sarana dan fasilitas kesehatan bagi tenaga medis, tenaga kesehatan, serta masyarakat langsung.
“Langkah-langkah pencegahan secara masif dilakukan dari tingkat pusat sampai level terkecil di desa-desa,” imnbuhnya.
MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri (Wamen) Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) sekaligus Wakil Ketua Umum…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi X DPR RI, Bonnie Triyana turut menyoroti tindakan personel Tentara…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR Gilang Dhielafararez mendorong agar kasus dugaan penganiayaan dan…
MONITOR, Jakarta - Hari pertama tahap perpanjangan pelunasan, 1.199 jemaah reguler lunasi Biaya Perjalanan Ibadah…
MONITOR, Jakarta - Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) menyambut baik atas penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan…
MONITOR, Cilacap - Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), Agus Andrianto, melaksanakan panen perdana hasil program…