Categories: BERITAMEGAPOLITAN

PSBB Tahap Tiga di Ibu Kota Bakal Berakhir, Anies: Semua Tergantung Masyarakat

MONITOR, Jakarta – Penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) tahap tiga yang diterapkan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bisa jadi menjadi PSBB yang terakhir. Hal tersebut bisa terjadi apabila masyarakat benar-benar mematuhi semua peraturan PSBB yang selama ini diterapkan.

Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan, menyebut sedang menyiapkan sebuah protokol khusus untuk nantinya diterapkan di wilayah Ibu Kota. Hal itu dipersiapkan bila nantinya kebijakan PSBB diputuskan tak lagi diperpanjang.

Ia mengatakan kedisiplinan dari masyarakat sendiri merupakan kunci apakah PSBB dilanjutkan atau tidak. Apabila, warga dapat mematuhi, maka diharapkan PSBB tahap ketiga adalah yang terakhir. Diketahui, Jakarta PSBB fase ketiga di Jakarta akan berakhir pada 4 Juni 2020 mendatang.

Apabila semua taat, PSBB bisa berakhir. Nanti kita sampaikan protokol khusus di DKI,” kata Anies di kawasan Stasiun MRT Bundaran HI, Jakarta Pusat, Selasa (26/5/2020).

Ia mengaku akan memantau terus perkembangan pemantauan angka kasus baru virus corona atau Covid-19 yang ada di Ibu Kota. Jika, masyarakat benar disiplin dalam menjalani PSBB, dirinya meyakini angka kasus baru Covid-19 akan terus menurun.

“Jadi ahli kumpulkan datanya, pantau terus, akhir pekan akan punya infonya dan sampaikan ke masyarakat (bahwa ini) kerja bersama kita,” ujarnya.

Menurut dia, pemerintah dan para ahli epidemiologi bukan faktor penentu PSBB akan berlanjut atau tidak. “Jadi yang menentukan PSBB diperpanjang atau tidak sebetulnya bukan pemerintah, bukan para ahli,” pungkasnya.

Recent Posts

Komisi X DPR soal TNI Masuk Kampus, Bentuk Intervensi Kebebasan Akademik

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi X DPR RI, Bonnie Triyana turut menyoroti tindakan personel Tentara…

27 menit yang lalu

Dukung Dibuatnya TPF, DPR: Negara Harus Hadirkan Keadilan Bagi Eks Pemain Sirkus OCI Taman Safari

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR Gilang Dhielafararez mendorong agar kasus dugaan penganiayaan dan…

1 jam yang lalu

210.558 Jemaah Lunasi Biaya Haji Reguler, Tiga Provinsi Belum 100 Persen

MONITOR, Jakarta - Hari pertama tahap perpanjangan pelunasan, 1.199 jemaah reguler lunasi Biaya Perjalanan Ibadah…

3 jam yang lalu

Dirut LPDB: Penyaluran Dana Bergulir LPDB Patuh Regulasi

MONITOR, Jakarta - Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) menyambut baik atas penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan…

3 jam yang lalu

Kementerian Imipas Laksanakan Panen Perdana Program Ketahanan Pangan di Nusakambangan

MONITOR, Cilacap - Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), Agus Andrianto, melaksanakan panen perdana hasil program…

3 jam yang lalu

Menteri UMKM Apresiasi Ajang IPPA Fest sebagai Wujud Dukungan Karya Warga Binaan

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman mengapresiasi terselenggaranya ajang…

4 jam yang lalu