BERITA

Riza Patria jadi Wagub DKI, Golkar Ngarep Coffee Morning Diaktifkan Kembali

MONITOR, Jakarta – Fraksi Partai Golkar DPRD DKI Jakarta ternyata memiliki harapan besar ketika Ahmad Riza Patria terpilih menjadi Wakil Gubernur (Wagub). Harapan itu yakni mengaktifkan kembali kegiatan coffee morning yang biasa dilakukan eksekutif dan legislatif.

Adapun tujuan coffee morning ini, tak lain untuk mencari solusi kalau ada gesekan-gesekan atau fiksi-fiksi antara eksekutif dan legislatif.

“Dulu waktu wagubnya Pak Sandiaga Uno, acara coffee morning jalan, namun sejak tidak ada wagub kegiatan coffee morning ini terhenti. Nah dengan adanya wagub lagi, diharapkan acara coffee morning antara legislatif dan eksekutif ini bisa berjalan kembali,” ungkap Ketua Fraksi Golkar DPRD DKI, Basri Baco, melalui sambungan telponnya kepada wartawan.

Menurut Baco, acara coffee morning ini menjadi cara untuk menjaga harmonisasi antara eksekutif dan legislatif agar jalannya roda pemerintahan di Ibu Kota berjalan baik.

“Karena kalau eksekutif dan legislatif rukun maka yang untung adalah rakyat Jakarta,” ungkapnya.

Tak hanya itu, kata Baco, harapan Golkar kepada Wagub DKI terpilih dalam hal ini Riza Patria adalah kehadiran Riza Patria harus bisa benar-benar membantu tugas gubenur agar masyarakat Jakarta terbebas dari virus Corona.

“Jadi dengan adanya wagub ini, kerja gubernur jadi maksimal karena Pak Anies ada temen diskusi untuk berbagi pekerjaan, tidak lagi semua pekerjaan semua ditumpukan kepada gubernur,” pungkasnya.

Recent Posts

DPR Dorong Pemerintah Pusat dan Pemda Kolaborasi Tangani Banjir Jakarta, Jangan Gali Lubang Tutup Lubang

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi II DPR RI, Mardani Ali Sera memberi perhatian serius terhadap…

6 jam yang lalu

Soroti Bencana Alam di Sejumlah Wilayah, Puan Minta Pemerintah Mitigasi dan Sigap Tangani Korban

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti berbagai bencana alam yang terjadi di…

7 jam yang lalu

Saksi Anak Diduga Diintimidasi di Peradilan Kasus Oknum Polisi Tembak Siswa, DPR: Sejak Awal Sarat Kejanggalan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah mendesak seluruh pihak turut mengawasi proses…

10 jam yang lalu

Bupati Bondowoso Buka Festival Muharram 1447 H dan Luncurkan ‘Bondowoso Berkah’

MONITOR, Bondowoso - Bupati Bondowoso KH Abdul Wahid Hamid meluncurkan “Bondowoso Berkah”, sebuah komitmen dan…

10 jam yang lalu

DPR Bentuk Tim Supervisi, Puan: Penulisan Ulang Sejarah Harus Dilaksanakan Sejelas-jelasnya

MONITOR, Jakarta - DPR RI membentuk tim untuk melakukan supervisi terhadap penulisan ulang sejarah yang…

10 jam yang lalu

Menteri PU Pastikan 63 Lokasi Sekolah Rakyat Tahap IA Siap untuk Tahun Ajaran Baru 14 Juli 2025

MONITOR, Bekasi - Menteri Pekerjaan Umum Dody Hanggodo memastikan dukungan sarana dan prasarana Sekolah Rakyat…

11 jam yang lalu