PARLEMEN

Politikus PKS Minta Warga Jakarta Patuhi Arahan Gubernur soal PSBB

MONITOR, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di ibu kota secara tegas mulai Jumat, 10 April 2020 mendatang. Terkait upaya ini, Anggota Komisi IX DPR RI Kurniasih Mufidayati meminta kepada masyarakat DKI Jakarta untuk mematuhi arahan Gubernur.

Sebagaimana diketahui, Menteri Kesehatan telah menyetujui permintaan Gubernur DKI Jakarta untuk menerapkan status PSBB. Kini, kendali penuh penanganan pandemi corona berada di tangan Gubernur.

“Untuk itu, saya mengajak seluruh masyarakat di Jakarta mematuhi arahan Gubernur DKI demi keselamatan bersama. Pandemi ini harus kita hadapi bersama,” kata Mufidayati, di Jakarta, Rabu (8/4).

Menurut dia, gubernur DKI Jakarta sudah menerapkan kebijakan yang lebih membatasi lalu lintas dan gerak masyarakat sejak beberapa pekan lalu.

“Alhamdulillah, akhirnya sekarang bisa dapat izin melaksanakan PSBB. Semoga bisa membantu memutus mata rantai penyebaran Covid-10,” ucapnya.

Tidak hanya itu, Mufida mengingatkan, agar gubernur dan jajarannya harus mengambil langkah cepat dan taktis. Ia pun mendukung setiap kebijakan DKI Jakarta yang digunakan, dalam upaya menyelamatkan jutaan warga DKI Jakarta

“PSBB, bisa diberlakukan secara optimal. Sebenarnya saya berharap dilakukan semi karantina wilayah untuk titik-titik episentrum di Jakarta. Tapi gak papa, kita coba PSBB ini, walau kebijakan ini sebagian besar relatif sudah dilaksanakan,” papar politikus PKS ini.

“Bedanya, PSBB lebih kuat secara kebijakan, tidak lagi bersifat imbauan,” pungkas anggota dewan dari Dapil Jakarta II ini.

Recent Posts

BEM Nusantara DKI Jakarta Apresiasi Gubernur Tangani Persoalan Banjir

MONITOR, Jakarta - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Nusantara DKI Jakarta memberikan apresiasi kepada Gubernur Pramono…

8 jam yang lalu

DPR Desak Polisi Usut Kasus Jual Beli Rekening Judol, Dorong Pelaku Dijerat Hukuman Maksimal

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah mendesak kepolisian untuk mengusut tuntas pihak-pihak…

9 jam yang lalu

24 Calon Dubes Penuhi Syarat, DPR Harap Diplomasi RI Makin Kuat

MONITOR, Jakarta - Komisi I DPR RI telah merampungkan fit and proper test 24 calon…

9 jam yang lalu

DPR Desak Kasus Kematian Brigadir Nurhadi Diusut Transparan, Soroti Gaya Hidup Aparat

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Sarifudin Sudding menegaskan bahwa penanganan kasus kematian…

9 jam yang lalu

571 Ribu Penerima Bansos Terindikasi Judol, Puan: Telusuri Tuntas, Masyarakat Rentan Jangan Jadi Korban

MONITOR, HJakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani meminta pemerintah segera melakukan penelusuran dan validasi…

10 jam yang lalu

IPW Sebut Penambahan Anggaran untuk Polri Adalah Sebuah Keniscayaan, Ini Alasannya

MONITOR, Jakarta - Ketua Indonesia Police Watch (IPW), Sugeng Teguh Santoso, mengungkapkan bahwa penambahan anggaran…

16 jam yang lalu