BERITA

Cegah Penyebaran Covid-19, Anies Minta Camat dan Lurah Jaga Wilayah

MONITOR, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan meminta kepada seluruh camat dan lurah untuk menerapkan pembatasan di wilayahnya. Hal tersebut bertujuan untuk mencegah penyebaran virus corona (Covid-19) di wilayah Ibu Kota semakin meluas.

Ia menyebut, setiap wilayah yang masih bersih dari serangan virus corona, maka harus melakukan pembatasan wilayah. Sehingga, setiap pergerakan masyarakat akan selalu terpantau.

Hal itu Anies sampaikan kepada wali kota dan bupati dalam rapat teleconference yang diunggah ke akun youtube Pemprov DKI pada Minggu 29 Maret 2020.

“Biasanya langsung (pembatasan) disebut lockdown dan lain-lain. Intinya di tempat yang bersih harus ada kontrol atas pergerakan orang. Orang keluar masuk harus ada pengendaliannya,” kata Anies seperti dikutip dalam rapat teleconference yang diunggah ke akun Youtube Pemprov DKI.

Anies menyebut, dirinya akan memberikan data wilayah mana saja yang masih bersih dari kasus Covid-19 kepada setiap wali kota dan bupati untuk nantinya disampaikan ke para camat dan lurah.

“Saya mau minta kepada para wali kota untuk menggerakan jajaran di bawahnya dari mulai Camat Lurah RW RT bahkan termasuk mungkin karang taruna, untuk membuat batas-batas menjaga wilayah bersih tidak tertular,” ujarnya.

Menurut dia, kebijakan itu tak menghalangi orang untuk beraktivitas. Namun, hanya mengontrol dan mendeteksi ke mana mereka akan pergi saat meninggalkan kawasan yang steril dari virus corona.

“Orang mau pergi misalnya, dari satu RW ke tempat lain dia bisa ngecek dia akan berhubungan dengan orang yang berisiko atau nggak, akan datang ke tempat yang berisiko atau nggak,” pungkasnya.

Recent Posts

Kementerian UMKM Tetapkan Aturan Verifikasi UKM untuk Dapat Mengajukan WIUP Minerba

MONITOR, Jakarta - Pemerintah melalui Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) resmi menerbitkan Peraturan…

30 menit yang lalu

Kemenag Masifkan Ekoteologi, Bangun Hutan Wakaf hingga KUA Hijau

MONITOR, Jakarta - Setahun terakhir, Kementerian Agama terus melakukan pengarusutamaan ekoteologi dalam berbagai program pembinaan…

1 jam yang lalu

Jasa Marga Raih Indonesia Green Awards 2026

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali menegaskan komitmennya dalam menghadirkan layanan jalan…

3 jam yang lalu

Potensi Rp480 Triliun, Wamenag Dorong Zakat-Wakaf Masuk Agenda Besar Negara

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama Romo Syafi’i menegaskan bahwa zakat dan wakaf tidak lagi…

3 jam yang lalu

Buka Seleksi PHD 2026, Menhaj Tegaskan Tak Ada Ruang bagi Titipan!

MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah secara resmi membuka kegiatan Seleksi Petugas Haji Daerah…

4 jam yang lalu

Sinergi Indonesia-Mesir, Menag: Al-Azhar Siap Kirim Dosen Pendidikan Tinggi Keagamaan untuk Indonesia

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar, mengungkapkan bahwa Indonesia akan memainkan peran strategis terutama,…

5 jam yang lalu