Penyemprotan disinfektan kendaraan angkutan umum Kota Depok
MONITOR, Depok – Sebaran Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dan Orang Dalam Pemantauan (ODP) Covid-19 di Kota Depok semakin meluas. Bahkan hampir ke semua Kecamatan.
Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Depok melansir perkembangan terbaru data penyebaran kasus virus Corona baru penyebab penyakit Covid-19.
Data terbaru dari ccc-19.depok.go.id, Selasa (24/3), jumlah terkonformasi positif Covid-19 sebanyak 13 orang, pasien sembuh empat orang dan meninggal tidak ada.
Untuk PDP, terdapat sebanyak 121 orang. Perinciannya, 110 orang masih dalam pengawasan dan 11 orang selesai dalam pengawasan.
Untuk ODP di Kota Depok sebanyak 401 orang. Sudah selesai pemantauan sebanyak 185 orang, dan masih dalam pemantauan sebanyak 216 orang.
Akumulasi jumlah ODP dan PDP di seluruh kecamatan di Kota Depok yakni di Kecamatan Limo sebanyak 35 orang, Sawangan (22 orang), Cilodong (32 orang), Sukmajaya (65 orang), Cinere (14 orang), Cimanggis (58 orang), Cipayung (18 orang).
Lalu di Kecamatan Pancoran Mas ada 61 orang, Beji (50 orang), Tapos (45 orang), Bojongsari (26 orang) dan dari luar Kota Depok (52 orang) dan ODP serta PDP yang alamatnya masih dalam konfirmasi sebanyak 48 orang.
“Kami akan terus berupaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Namun, juga meminta agar masyarakat melaksanakan imbauan-imbauan yang telah disampaikan pemerintah,” ujar Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Depok, Dadang Wihana di Balai Kota Depok dalam siaran pers yang diterima redaksi.
Ia menghimbau warga tidak meninggalkan rumah bila tak ada kepentingan memaksa.
MONITOR, Tangerang - Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto meresmikan Terminal 2F Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten…
MONITOR, Jakarta - Gelombang pemutusan hubungan kerja (PHK) yang melanda berbagai sektor belakangan ini, khususnya…
MONITOR, Magelang - Kementerian Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) menyampaikan apresiasi kepada Harley Davidson…
MONITOR, Medan - Wakil Kepala Badan Penyelenggara Haji (BP Haji), Dahnil Anzar Simanjuntak, menghadiri acara…
MONITOR, Jakarta — Direktur Pelayanan Haji Luar Negeri Kementerian Agama, Muchlis Hanafi, mengimbau seluruh jemaah…
MONITOR, Cirebon - Keraton Kacirebonan menjadi pusat perhatian masyarakat dan pecinta seni dalam gelaran 33th…