BERITA

Menag Bersama JK Tinjau Progres Pembangunan UIII

MONITOR, Depok – Mantan Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla (JK) bersama Menteri Agama (Menag) Fachrul Razi dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono meninjau lokasi pengerjaan proyek pembangunan Kampus Universitas Islam Internasional Indonesia (UIII) di Cisalak, Kota Depok, Jumat (24/1).

Kunjungan serupa dilakukan JK saat dirinya masih menjabat sebagai Wapres 2019 lalu, dimana pada kunjungan kali ini dirinya mengaku senang melihat progres pembangunan UIII yang meningkat signifikan sejak kunjungannya 15 Oktober tahun lalu.

“Terimakasih semuanya yang telah mengupayakan ini, karena rencananya kita mulai perkuliahan September tahun ini, sebagian sudah selesai tahap demi tahap sesuai dengan rencana,” tutur JK di lokasi pembangunan Kampus UIII.

Rombongan berkeliling kompleks pembangunan kampus UIII

Pada kunjungan tersebut, JK bersama rombongan menyempatkan diri untuk berkeliling kompleks UIII hingga meninjau Gedung Asrama Putra yang progres pembangunannya telah mencapai sekitar 80 persen hingga siap dihuni oleh para mahasiswa. 

“Insyaallah kampus ini akan menjadi kampus yang indah, yang hijau, yang menampung air, karena danau saja ada berapa yang kita bangun disini.” tutur JK bangga.

Pada kesempatan yang sama, Menteri Agama Fachrul Razi menjelaskan, dirinya bersama rombongan pada agenda kali ini bertujuan untuk menemani JK untuk memantau progres pembangunan UIII.

Jusuf Kalla meninjau gedung Asrama Putra di Kompleks UIII

“Pak JK memberikan masukan-masukan antara lain terkait pembebasan tanah, terkait bangunan-bangunan, yang sangat baik dan bermanfaat bagi kami untuk melanjutkan tugas kami. Alhamdulillah setelah dilihat progres pembangunannya ternyata semuanya sudah cukup baik perkembangannya,” tutur Menag.

Sebagai informasi, kunjungan tersebut juga dihadiri jajaran pejabat Kementerian Agama, diantaranya Kepala Biro Umum Sekretaris Jenderal Kementerian Agama, Safrizal, Direktur Jenderal Pendidikan Islam, Kamaruddin Amin, dan Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam, Arskal Salim GP.

Recent Posts

Indonesia dan Arab Saudi Tingkatkan Kerja Sama di Industri Petrokimia dan Hilirisasi Mineral

MONITOR, Jakarta - Indonesia dan Arab Saudi terus berupaya meningkatkan kerja sama yang komprehensif di…

3 jam yang lalu

Nelayan Keluhkan Sulit Cari Ikan Akibat Pagar Laut, DPR Minta Pemerintah Segera Bertindak

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Daniel Johan merespons keluhan para nelayan akibat…

7 jam yang lalu

Kementerian UMKM Gelar FKP Guna Sempurnakan Mekanisme Pelayanan Publik

MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha, Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) menggelar Forum Konsultasi Publik (FKP)…

10 jam yang lalu

Kasus Kekerasan Seksual di RSHS, DPR: Harus Dilakukan Evaluasi Menyeluruh

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR RI Netty Prasetiyani Aher mengecam keras kasus kekerasan…

11 jam yang lalu

Marak Kasus Pelecehan, Puan Serukan Jangan Lelah Perangi Kekerasan Seksual!

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani mengajak semua elemen bangsa dan seluruh masyarakat…

12 jam yang lalu

Bali Diingatkan Tak Perlu Latah Tiru Israel Atasi Krisis Pangan

MONITOR, Bali - Direktur Center for Inter-Religious Studies and Traditions (CFIRST) Arif Mirdjaja ikut berkomentar…

14 jam yang lalu