MEGAPOLITAN

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini: Waspada! Petir dan Angin Kencang

MONITOR, Jakarta – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi kawasan Jakarta Timur dan Jakarta Selatan bakal diguyur hujan disertai kilat atau petir dan angin kencang pada Sabtu (11/1).

Dalam laman resmi BMKG kondisi yang patut diwaspadai tersebut akan terjadi pada Sabtu petang. Seluruh wilayah ibu kota mulai dari Jakarta Barat, Jakarta Utara, Jakarta Pusat, hingga Kepulauan Seribu juga diperkirakan akan diguyur hujan ringan sejak pagi hari dengan suhu berkisar 23 hingga 31 derajat celcius dan kelembapan udara 80 hingga 100 persen.

Kondisi tersebut sudah diinformasikan sebelumnya oleh BMKG di mana berdasarkan hasil analisis dinamika atmosfer, aktivitas monsun Asia masih signifikan dan gelombang atmosfer (MJO) di wilayah Indonesia masih aktif.

Hasil analisis dinamika atmosfer itu juga menunjukkan pola konvergensi angin yang memanjang mulai dari Provinsi Banten bagian utara hingga Provinsi Nusa Tenggara sebagai akibat dari adanya pusat tekanan rendah di Barat Laut Australia dan Bibit Siklon Tropis di sekitar Teluk Carpentaria Australia.

Kondisi itu berpotensi secara signifikan meningkatkan pertumbuhan awan hujan di beberapa wilayah Indonesia, termasuk Jabodetabek.

Recent Posts

JTT Tegaskan Komitmen Layanan Optimal Lewat Pemeliharaan Jalan Tol Trans Jawa Berkelanjutan

MONITOR, Bekasi - PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) terus menegaskan komitmennya dalam menghadirkan layanan jalan…

53 menit yang lalu

Waspada Penipuan! Kemenag Tegaskan Info Rekrutmen CPNS dan PPPK Hoaks

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) meminta masyarakat berhati-hati terhadap beredarnya informasi palsu atau hoaks…

3 jam yang lalu

Tingkatkan Layanan, Ditjen Bimas Islam Gelar Engaging Communication 2026

MONITOR, Jakarta - Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam (Bimas Islam) Kementerian Agama memberikan penguatan jajarannya…

6 jam yang lalu

Kritik BNPP Seperti EO, DPR Desak Penguatan Pengelolaan Kawasan Perbatasan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi II DPR RI Deddy Yevri Hanteru Sitorus menyampaikan kritik tajam…

10 jam yang lalu

Analis: Putusan MK Tegaskan Kepastian Hukum Penataan Pengisian Jabatan ASN oleh Polri

MONITOR - Analis intelijen, pertahanan, dan keamanan Ngasiman Djoyonegoro, menilai bahwa sikap Polri dan pemerintah…

10 jam yang lalu

Bukan Cuma Sekolah Gratis, Prabowo Hadirkan MBG dan Cek Kesehatan

MONITOR, Jakarta - Pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto menunjukkan komitmen kuat dalam mencerdaskan…

12 jam yang lalu