Uncategorized

Parpol Berlomba Kunjungi Korban Banjir, PKS Jakarta Instruksikan ini

MONITOR, Jakarta – Paska terjadinya banjir di Ibukota, Rabu (1/1), semua partai politik (parpol) ramai-ramai turun ke kelapangan untuk memberikan bantuan warga yang terdampak banjir. Tak terkecuali Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Bahkan Ketua DPW PKS Jakarta Sakhir Purnomo langsung mengistruksikan kepada seluruh jajaran Pengurus PKS dan Kader PKS se-DKI Jakarta di setiap wilayah agar berinisiatif untuk menangani dampak dari tingginya curah hujan tersebut.

Sakhir meminta seluruh jajaran pengurus PKS dan kader PKS se-DKI Jakarta untuk berkoordinasi dengan struktur PKS setempat untuk membuat Posko Pelayanan Korban Banjir di wilayah masing-masing.

Kedua, dirinya meminta kader PKS melakukan penggalangan dana dari kader, simpatisan dan para dermawan untuk disalurkan kepada para korban banjir baik dalam bentuk makanan siap saji, pakaian, obat-obatan atau bentuk barang lainnya sesuai kebutuhan.

“Dalam rangka membantu warga yang terdampak banjir dengan memberikan bantuan sesuai kemampuan maksimal berupa makanan siap saji, makanan, pakaian, alas tidur dan obat-obatan sesuai kebutuhan,” ujar Sakhir dalam siaran persnya, Kamis (2/1/2020).

Selanjutnya, ia mengingatkan agar terus berkoordinasi dengan pengurus lingkungan setempat (RT, RW) dan kelurahan serta menjalin kerjasama dengan lembaga-lembaga kemanusiaan dalam rangka membangun kebersamaan dalam membantu warga yang terdampak banjir.

“Jangan lupa, terus jaga kesehatan diri dan keluarga serta perbanyak berdoa. Tetap berkhidmat sepanjang hayat, bersama melayani warga Jakarta,” pungkasnya.

Recent Posts

DPR Dorong Agar Kuota Haji Indonesia Bertambah

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Marwan Dasopang menyatakan pihaknya sedang berupaya…

4 jam yang lalu

Berbondong-bondong, 199 Warga Penggarap Lahan UIII Terima Santunan

MONITOR, Depok- Sebanyak 199 warga dari 278 bidang lahan atas nama Kementerian Agama berkumpul untuk…

6 jam yang lalu

Haji 2024, Ada 554 Kloter Jemaah dengan Tiga Bandara Layani Fasttrack

MONITOR, Jakarta - Pada penyelengaraan ibadah haji 1445 H/2024 M, Indonesia akan memberangkatkan 241.000 jemaah.…

7 jam yang lalu

Lantik PAW Anggota MPR, Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

MONITOR, Jakarta - Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengingatkan…

8 jam yang lalu

Gelar Temu Bisnis, Kemenperin Jodohkan IKM Pangan dan Furnitur dengan Ritel

MONITOR, Jakarta - Upaya Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mendorong kemandirian Industri Kecil Menengah (IKM) salah satunya…

9 jam yang lalu

DPR Dukung Satgas Pemberantasan Judi Online Libatkan Kementerian dan Lembaga

MONITOR, Jakarta - Komisi III DPR RI mengapresiasi rencana Presiden Jokowi yang akan membentuk Satuan…

13 jam yang lalu