MEGAPOLITAN

Pemprov DKI Gelar Upacara Peringati Hari Ibu di Monas

MONITOR, Jakarta – Pemprov DKI menggelar upacara memperingati Hari Ibu ke-91 di Silang Selatan Monas, Jakarta Pusat, pada Senin (23/12), uniknya kali ini semua peserta upacara dihadiri oleh kaum perempuan.

Peringatan Hari Ibu yang jatuh setiap tanggal 22 Desember, pada tahun 2019 ini mengangkat tema ‘Perempuan Berdaya, Indonesia Maju’. Selain rangkaian kegiatan upacara pada umumnya, upacara peringatan Hari Ibu diisi dengan pembacaan sejarah singkat Hari Ibu serta persembahan lagu Mars Hari Ibu dan Hymne Hari Ibu.

Dalam upacara yang berlangsung khidmat tersebut, Deputi Gubernur Provinsi DKI Jakarta Bidang Kependudukan dan Pemukiman, Suharti, selaku Inspektur Upacara membacakan amanat dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) I Gusti Ayu Bintang Darmawati.

Dalam amanatnya, Menteri PPPA menyebut bahwa hakikat peringatan Hari Ibu setiap tahunnya adalah mengingatkan seluruh rakyat Indonesia, terutama generasi muda akan arti dan makna Hari Ibu sebagai sebuah momentum kebangkitan bangsa, penggalangan rasa persatuan dan kesatuan, serta gerak perjuangan perempuan yang tidak dapat dipisahkan dari sejarah perjuangan bangsa Indonesia.

“Untuk itu sebagai apresiasi atas gerakan yang bersejarah ini, PHI ditetapkan setiap tanggal 22 Desember sebagai hari nasional, sekaligus sebagai tonggak sejarah bagi bangsa Indonesia dan diperingati setiap tahunnya, baik di dalam maupun luar negeri,” ungkap Menteri PPPA RI dalam amanat yang dibacakan Inspektur Upacara.

Recent Posts

Wamenag: Santri Harus Mampu Ciptakan Lapangan Kerja dan Mandiri

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama (Wamenag), Romo Syafii, menegaskan bahwa penguatan sistem pendidikan pesantren…

48 menit yang lalu

Komdigi Terbitkan Aturan Baru Registrasi Kartu Seluler 2026

MONITOR, Jakarta - Pemerintah menetapkan aturan baru registrasi kartu seluler yang memberi kendali penuh kepada…

7 jam yang lalu

Kick Off Tadris Edisi Perdana, JIMM Jakarta Angkat Isu Civil Islam

MONITOR, Jakarta - Jaringan Intelektual Muda Muhammadiyah (JIMM) Jakarta menghelat Tadarus Isu Strategis (Tadris) dengan…

8 jam yang lalu

Dukung Program MBG, Ultrajaya Investasi Rp1,14 Triliun

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus memastikan kesiapan industri pengolahan susu nasional dalam mendukung…

10 jam yang lalu

Aset Rp7,9 T, Bank Kaltimtara Didorong Jadi Motor Kredit UMKM

MONITOR, Jakarta - Dengan aset yang telah mencapai Rp7,9 triliun, Bank Kaltimtara dinilai memiliki potensi…

11 jam yang lalu

Hasil Seleksi Administrasi KIP 2026, Pansel Tetapkan 378 Pendaftar Lolos

MONITOR, Jakarta - Panitia Seleksi (Pansel) Calon Anggota Komisi Informasi Pusat periode 2026–2030 resmi mengumumkan…

12 jam yang lalu