PARLEMEN

Soroti Kebijakan Nadiem, Politisi Golkar: Ujian Nasional Bisa Diganti Asesmen Berkala

MONITOR, Jakarta – Wacana penghapusan Ujian Nasional atau UN oleh Mendikbud Nadiem Makarim mendapat sorotan dari Wakil Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian. Politisi Golkar ini mengakui, keberadaan UN ini kadangkala menjadi beban tersendiri bagi siswa, orangtua maupun para guru.

Meskipun menurutnya, selama ini UN dijadikan sebagai alat pemetaan dan standarisasi kompetensi siswa secara nasional.

“Adanya Ujian Nasional digunakan sebagai pemetaan dan standardisasi kompetensi siswa secara nasional. Namun demikian, seringkali Ujian Nasional memberikan tekanan dan beban yang berat baik bagi siswa, orangtua murid, maupun guru,” ujar Hetifah, dalam keterangannya, Rabu (4/12).

Di sisi lain, Legislator dapil Kaltim Kaltara ini mengatakan, dunia pendidikan di Indonesia saat ini masih membutuhkan sebuah mekanisme pemetaan kompetensi siswa untuk mengetahui kemampuan anak-anak Indonesia saat ini.

Menanggapi wacana UN dihapus, Hetifah menyarankan agar perlu diadakan asesmen kompetensi bagi siswa di Indonesia secara berkala dan sifatnya nasional. Hal itu perlu dilakukan apabila Mendikbud benar-benar akan menerapkan penghapus UN kedepannya.

“Saya mengusulkan, jika benar UN akan dihapuskan, perlu diadakan asesmen kompetensi siswa Indonesia secara berkala secara nasional. Hal ini bisa diadakan setahun sekali, atau sesuai yang dianggap perlu⁣⁣⁣,” tandasnya memberikan usulan.

Recent Posts

Tim SAR Gabungan Berhasil Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

MONITOR, Jakarta - Operasi pencarian korban jatuhnya pesawat ATR 42-500 di kawasan Gunung Bulusaraung, Kabupaten…

8 menit yang lalu

Lindungi Peternak-Konsumen, Mentan Amran Tegaskan Pengawasan Ketat DOC hingga Daging Sapi

MONITOR, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman yang juga menjabat sebagai Kepala Badan…

2 jam yang lalu

Klinik UMKM Bangkit Diluncurkan di Sumbar Bantu Percepat Pemulihan Pascabencana

MONITOR, Sumatera Barat - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) meresmikan Klinik UMKM Bangkit…

2 jam yang lalu

Kemenag-Australia Awards Indonesia Buka Pendaftaran Beasiswa S2 Double Degree

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama melalui Pusat Pembiayaan Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan (PUSPENMA), Sekretariat…

3 jam yang lalu

Rumuskan kebijakan, Prof Rokhmin dorong KKP perkuat hilirisasi dan daya saing produk laut

MONITOR, Jakarta - Indonesia sebagai negara kepulauan dengan potensi sumber daya laut terbesar di dunia…

3 jam yang lalu

Jabar Jadi Jalur Transit TPPO, Rieke Diah Pitaloka Ingatkan Peran Imigrasi

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi XIII DPR RI Rieke Diah Pitaloka menegaskan bahwa tindak pidana…

5 jam yang lalu