MEGAPOLITAN

Fraksi PSI Dilaporkan ke Badan Kehormatan DPRD DKI

MONITOR, Jakarta – Polemik pengajuan anggaran pengadaan lem Aibon sebesar Rp 82 miliar masih berlanjut. Koalisi Pemerhati Jakarta Baru (KATAR) melaporkan William Aditya Sarana Fraksi PSI ke Badan Kehormatan (BK) DPRD DKI, Senin (4/10).

Menurut Ketua KATAR, Sugiyanto, William diduga melakukan pelanggaran kode etik dewan karena mengunggah rancangan KUA-PPAS .

“Kita berharap badan kehormatan melakukan pemeriksaan terhadap William. Yang bersangkutan diduga telah melanggar kode etik,” ujar Sugiyanto, di gedung dewan, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin (4/11).

“Akibat unggahan yang bersangkutan ke media sosial menimbulkan polemik. Apalagi KUA-PPAS belum dibahas di forum DPRD atau masih dalam proses pembahasan rapat komisi atau rapat banggar DPRD DKI,” sambungnya.

Sementara itu Ketua Badan Kehormatan Ahmad Nawawi yang menerima langsung laporan mengungkapkan, pihaknya akan segera melakukan rapat untuk membahas laporan Sugiyanto.

Nawawi mengatakan, keputusan hasil rapat pembahasan nantinya akan disampaikan langsung oleh ketua dewan.

“Kita besok akan membahas laporan bapak Sugiyanto. Mudah-mudahan dalam waktu dekat ada hasil rapat soal laporan ini,” jelas Nawawi.

“Semua keputusan diambil dari hasil rapat. dan nantinya keputusan dari laporan akan disampaikan langsung ketua dewan. Kalau badan kehormatan bertugas hanya menyelesaikan permasalahan atau laporan yang terkait anggota dewan,” pungkasnya.

Recent Posts

Pandangan Islam; Memilih Pemimpin adalah Kewajiban

MONITOR, Lebak - Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Lebak, KH. Asep Saefullah mengajak…

49 menit yang lalu

PT Jasamarga Transjawa Tol Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim

MONITOR, Bekasi - PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menggelar kegiatan Doa Bersama dan Santunan Anak…

9 jam yang lalu

KKP Pastikan Produk Perikanan Penuhi Standar Mutu Ekspor AS

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) meyakinkan otoritas Amerika Serikat terkait mutu dan…

11 jam yang lalu

Gubernur Bengkulu di OTT, DPR: KPK Jangan Jadi Alat Politik Jelang Pilkada

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi II DPR RI Ahmad Irawan menyoroti kasus penangkapan Gubernur Bengkulu…

12 jam yang lalu

Puan: Guru Pahlawan Penjaga Nyala Pelita Masa Depan Bangsa

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani berharap peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2024…

13 jam yang lalu

Dana Bergulir Tingkatkan Usaha Anggota Koperasi di Majalengka

MONITOR, Jakarta - Koperasi sebagai tonggak pemberdayaan masyarakat, telah membuktikan bahwa ekonomi yang kuat dapat…

15 jam yang lalu