POLITIK

Ketua DPR Minta Komisi III Segera Tindaklajuti Soal Calon Kapolri Baru

MONITOR, Jakarta – Ketua DPR RI Puan Maharani meminta agar Komisi III DPR untuk segera menindaklanjuti surat presiden terkait dengan pencalonan Komjen Pol Idham Aziz sebagai calon Kapolri menggantikan Jenderal Tito Karnavian yang telah dilantik sebagai menteri dalam negeri kabinet Indonesia maju.

“Segera lakukan proses fit and proper tes,” kata Puan kepada wartawan, di Komplek Parlemen, Senayan, Kamis (24/10).

Dikatakan Puan, saat ini komisi bidang hukum dewan itu tengah dalam proses menunggu nama-nama anggota dari setiap fraksi yang nantinya akan mengisi alat kelengkapan dewan (AKD) nantinya.

“Maka saya minta fraksi-fraksi segera melengkapi nama-nama yang akan duduk di Komisi III,”pinta politikus PDI Perjuangan itu mengingat kabinet telah dilantik.

Seperti diketahui, Presiden Jokowi telah mengirim surat permintaan persetujuan DPR terhadap rencana pengangkatan Komjen Idham Aziz sebagai Kapolri pada 22 Oktober 2019.

Dalam surat itu disebut, komjen Idham Aziz yang saat ini menjabat Kabareskrim Polri dipandang mampu dan cakap serta memenuhi syarat untuk diangkat sebagai Kapolri. Idham diusulkan menggantikan Jenderal Tito Karnavian yang saat ini sudah menjabat Menteri Dalam Negeri (Mendagri)

Menurut Puan, persetujuan DPR disampaikan untuk memenuhi ketentuan Pasal 11 ayat (1) UU No 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia.

“Meski hanya ada 1 calon Kapolri yang diajukan Presiden, fit and proper tes tetap akan dilaksanakan untuk mengetahui visi calon Kapolri,” kata Puan.

Recent Posts

Menag: Isra Mikraj Jadi Momentum Perkuat Ketahanan Keluarga

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan bahwa peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW…

16 menit yang lalu

Analis: Keberhasilan Penyelamatan Pekerja Freeport Perkuat Kepercayaan Publik

MONITOR, Jakarta - Keberhasilan TNI dalam operasi penyelamatan 18 karyawan PT Freeport Indonesia di Tembagapura…

1 jam yang lalu

Pemerintah Pulangkan 27.768 WNI Korban Konflik hingga Online Scam

MONITOR, Jakarta - Menteri Luar Negeri (Menlu) RI, Sugiono, menegaskan bahwa pelindungan Warga Negara Indonesia…

2 jam yang lalu

Dirjen PHU Tegaskan PPIH Wajib Hadirkan Layanan Nyata bagi Jemaah Haji

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Bina Penyelenggaraan Haji dan Umrah, Puji Raharjo, menegaskan bahwa Petugas…

3 jam yang lalu

Kemenag Terima Lahan dari Asahan, Siap Bangun MAN Insan Cendekia

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama menerima sertifikat hibah tanah seluas 94.030 m² dari Pemerintah Kabupaten…

5 jam yang lalu

Baleg DPR Targetkan RUU PPRT Rampung demi Kepastian Hukum

MONITOR, Jakarta - Anggota Badan Legislasi (Baleg) DPR RI Selly Andriany Gatina mengusulkan hak perlindungan…

9 jam yang lalu