POLITIK

Jabat Menko Polhukam, Mahfud MD Lempar Pujian ke Wiranto

MONITOR, Jakarta – Kehadiran Mahfud MD di Kementerian Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan diharapkan mampu menjadi corong perubahan di kementerian tersebut. Mantan Menko Polhukam Wiranto sendiri mengakui, Mahfud MD adalah sosok yang memiliki pengetahuan dan pengalaman yang luas.

“Saya senang Mahfud MD menjadi Menko Polhukam. Ia berpengetahuan luas dan punya banyak pengalaman,” puji Wiranto.

“Harapan kita semua, kehadiran beliau akan membuat jajaran Kemenko Polhukam lebih baik lagi dalam melaksanakan tugas-tugas ke depan,” imbuhnya.

Pujian Wiranto pun mendapat balasan dari Mahfud MD. Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi itu mengungkapkan dirinya dan Wiranto sudah berkawan sejak lama. Ia juga memuji kerendahan hati Wiranto yang mau memberikan bekal kepada menteri selanjutnya.

“Pak Wiranto adalah teman lama. Di tempat kerjanya, dia selalu memberi bekal yang baik kepada penerusnya,” tutur Mahfud MD.

Ia teringat saat menjadi Menteri Pertahanan, Wiranto juga memberikan bekal kepadanya tentang pengalamannya memimpin kementerian yang pernah dibawahinya. Hal tersebut, dikatakan Mahfud, adalah pesan yang teramat berharga.

“Waktu jadi Menhan, dulu saya dapat bekal dari peninggalan beliau yang pernah menjadi Menhankan/Pangab. Sekarang saya dibekali bahan pekerjaan yang berharga sebagai Menkopolhukam yang menggantikannya,” ujar Mahfud MD bersyukur.

Sebagaimana diketahui, Mahfud MD kini ditunjuk Presiden Joko Widodo sebagai Menko Polhukam untuk mengawal pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin di periode kedua ini.

Recent Posts

Sekjen Kemenag: Percaya Penuh Bawahan Kunci Organisasi Dinamis

MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal Kementerian Agama (Kemenag) Kamaruddin Amin menekankan pentingnya pola kepemimpinan yang…

2 jam yang lalu

Rano Alfath: Reformasi Polri Harus Fokus Perbaikan Kultur, Bukan Struktur

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi III DPR RI Moh. Rano Alfath menilai reformasi Polri…

9 jam yang lalu

Fakultas Syariah UID gandeng PA Depok Perkuat Link and Match Dunia Akademik-Peradilan

MONITOR, Depok - Fakultas Syariah Universitas Islam Depok (UID) menegaskan komitmennya dalam memperkuat link and…

11 jam yang lalu

Kemenag Salurkan Rp170 Juta untuk Sarpras MAN 1 Langkat Pascabanjir

MONITOR, Jakarta - Sekretaris Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama hari ini menyalurkan bantuan pascabanjir…

12 jam yang lalu

JPPI: Program MBG Berhasil Merusak Arah Kebijakan Pendidikan Nasional

MONITOR, Jakarta - BGN mulai hari ini 8 Januari 2026 menjalankan kembali Program MBG secara…

14 jam yang lalu

Kemenag Pastikan Masjid Negara IKN Siap Digunakan di Ramadan 2026

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama memastikan Masjid Negara Ibu Kota Nusantara (IKN) sudah siap digunakan…

15 jam yang lalu