PARLEMEN

Terpilih Secara Musyawarah Mufakat, Wujud MPR Implementasikan Nilai Pancasila

MONITOR, Jakarta – Anggota MPR RI  dari Fraksi PKS Hermanto mengapresiasi pemilihan pimpinan MPR yang berlangsung secara musyawarah untuk mencapai mufakat.
Menurut dia, hal itu menunjukan bahwa nilai-nilai Pancasila terimplementasi dengan baik.

“Ini menunjukkan bahwa nilai-nilai Pancasila terimplementasi dengan baik selain itu juga menunjukkan jati diri sebenarnya bangsa Indonesia,” kata Hermanto, di Jakarta, Jumat (4/10).

Dikatakan dia, dengan diawali proses yang sudah bagus itu, ia berharap dapat dilanjutkan dengan kinerja-kinerja dari pimpinan dan anggota MPR yang bagus pula.

“Ke depan kita bisa berharap kepemimpinan MPR yang sekarang ini bisa mewujudkan cita-cita rakyat Indonesia menuju Indonesia sejahtera,” ujar dia.

Sementara itu, terkait penyelenggaraan Sosialisasi Empat Pilar MPR, menurut Hermanto, tugas MPR tersebut sangat penting dari sisi kontinuitas serta kualitas.

Meskipun, diakuinya, memang ada beberapa keterbatasan MPR dalam pelaksanaannya sehingga ke depan, MPR bisa melakukan kerjasama dengan lembaga-lembaga lain untuk bisa mengoptimalkan sosialisasi sehingga bisa menjangkau seluruh lapisan masyarakat tanpa kecuali.

“Saya berharap kepemimpinan MPR sekarang ini terus menjaga kekompakan tetap bermusyawarah, tetap bermufakat sesuai dengan prinsip-prinsip demokrasi Pancasila dan NKRI,” tandasnya.

Recent Posts

Dari Limbah Jadi Harapan, Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja

MONITOR, Jakarta - Rumah Tamadun, UMKM binaan Rumah BUMN Pertamina Pekanbaru sekaligus pemenang Pertamina UMK…

1 jam yang lalu

Kemenag Siapkan Program Pesantren Ramah Lingkungan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini menyiapkan program pesantren ramah lingkungan. Terobosan ini menjadi…

7 jam yang lalu

Partai Gelora: Indonesia Bisa Berselancar Dalam Kebijakan Tarif Dagang Trump

MONITOR, Jakarta - Dalam perdagangan internasional dan geoekonomi, setiap negara biasanya fokus pada kepentingan nasionalnya…

8 jam yang lalu

Dukungan Pertachem Dalam Hilirisasi Industri Strategis Nasional Menuju Swasembada Energi

MONITOR, Jakarta - Sebagai bagian dari komitmen nasional menuju swasembada energi dan penguatan industri hilir…

8 jam yang lalu

Presiden Jokowi dan Prabowo Komitmen Tinggi Bersama Wapresnya Berantas Korupsi dan Mafia Pangan

MONITOR, Jakarta - Menanggapi beredarnya potongan video pidato Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat menghadiri…

14 jam yang lalu

Junction Palembang Akan Dioperasikan dan Ditetapkan Tarif Pada 21 April 2025

MONITOR, Sumsel - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…

16 jam yang lalu