POLITIK

Imam Nahrawi jadi Tersangka, Andi Arief Ingat Kasus Andi Mallarangeng

MONITOR, Jakarta – Kasus penetapan Menpora Imam Nahrawi oleh KPK mengingatkan pada sosok Andi Alfian Mallarangeng atau yang dikenal Andi Mallarangeng. Politikus Demokrat Andi Arief menyayangkan, akibat ulah KPK rekannya tersebut harus mendekap di jeruji sel selama empat tahun.

Mantan Wasekjen Demokrat ini mengungkapkan, saat Andi Mallarangeng menjadi target KPK, semua alat komunikasinya disadap, harta kekayaannya diaudit BPK hingga rekening pribadi dan keluarganya dibekukan.

“Saya teringat Andi Malarangeng. Semua sadapan telp, audit BPK, pemeriksaan saksi, rekening dia dan keluarga dibekukan, sampai putusan tdk ditemukan serupiah pun korupsi. Namun dia harus menjalani hukuman 4 tahun karena dianggap lalai,” ujarnya dalam laman Twitter, Kamis (19/9).

“Nama baiknya tercoreng. KPK sedikit berdosa,” tambah Andi Arief.

Politikus yang gemar berkoar di media sosial ini sepakat, jika lembaga anti rasuah itu harus diawasi melalui keberadaan Dewan Pengawas.

“Agar KPK makin kuat dan juga bisa diawasi, saya mengusulkan ada Dewan Pengawas,” kata Andi Arief.

Ia menambahkan, komposisi Dewan pengawas ini kedepannya bisa turut melibatkan mantan Komisioner KPK. “Adapun Dewan Pengawas itu diisi oleh mantan Komisioner KPK yang jumlah dan cara pemilihannya ditentukan atau dicari jalan yang disepakati,” imbuhnya.

Recent Posts

Wamenag Serahkan Bantuan Awal Rp150 Juta ke Asrama MAN 2 Yogyakarta

MONITOR, Yogyakarta - Wakil Menteri Agama (Wamenag) Romo Muhammad Syafi'i menyalurkan bantuan Rp150 juta untuk…

5 jam yang lalu

Prabowo Bahas Pemulihan Sumatra dan Penugasan Khusus 2026

MONITOR, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menggelar pertemuan dengan sejumlah menteri dan pejabat negara, Jumat…

8 jam yang lalu

Menag Puji Konsep Natal Nasional 2025 yang Sangat Indonesia

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar mengapresiasi dan menyebut Perayaan Natal Nasional 2025…

10 jam yang lalu

Polemik Kayu Banjir Aceh, DPR Desak Kepastian Status Hukum

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Koordinator Industri dan Pembangunan (Korinbang) Saan Mustopa menyoroti…

18 jam yang lalu

Profil Pimpinan Pondok Modern Darussalam Gontor KH Amal Fathullah dan Jasanya bagi Pesantren

MONITOR, Ponorogo - Pondok Modern Darussalam Gontor kehilangan salah satu pendidik terbaiknya. Prof. Dr. KH…

22 jam yang lalu

HAB Ke-80, Wamenag Minta ASN Kemenag Jaga Integritas dan Hidup Sederhana

MONITOR, Yogyakarta - Wakil Menteri Agama (Wamenag) Romo Muhammad Syafi'i memberi pesan khusus pada Hari…

23 jam yang lalu