PARLEMEN

Fraksi PAN Yakin Anggaran Pemindahan Ibu Kota Akan Membengkak

MONITOR, Jakarta – Anggaran terkait dengan pemindahan Ibu kota yang telah ditetapkan Presiden Jokowi ke Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kabupaten Kutai Kartanegara, di Kalimantan Timur akan mengalami pembengkakan dari biaya yang telah ditentukan oleh pemerintah.

Terlebih, pertumbuhan ekonomi Indonesia yang tengah melambat saat ini.

Hal itu disampaikan Anggota Komisi II DPR Yandri Susanto kepada wartawan, di Komplek Parlemen, Senayan, Selasa (27/8). Seperti diketahui, pemerintah telah memprediksi anggaran pemindahan mencapai sebesar Rp466 triliun.

“Menurut kami anggaran Rp500 T (triliun) itu pasti lebih, itu pasti akan membengkak,” kata Yandri.

Dikatakan dia, salah satu alasan anggaran bisa membengkak karena pemindahan aparatur sipil negara (ASN) dari Jakarta ke Kalimantan Timur. Ditambah, anggota dewan dan lembaga tinggi negara yang bakal pindah.

“Berapa tiket yang harus ditanggung oleh negara kalau misalkan selama belum ada tempat tinggal tetap mereka, apakah negara akan menanggung biaya tiket biaya perumahan biaya hidup di sana,” sebut sekertaris fraksi PAN DPR itu.

Sementara itu, Yandri menyoroti utang negara yang masih menumpuk. Belum lagi masalah kemiskinan yang menjadi persoalan yang harus ditangani. Karena itu, dia menyarankan Presiden Joko Widodo mengatasi masalah di Jakarta lebih dahulu.

“Menurut kami, belum saatnya. Jadi kalau ada problem di ibu kota negara ayo kita atasi dulu,” pungkasnya.

Recent Posts

Pemilihan Suara Ulang, 314 Warga Binaan Lapas Banjarbaru Gunakan Hak Pilihnya di Pilwalkot

MONITOR, Banjarbaru - Sebanyak 314 Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Banjarbaru menggunakan hak…

56 menit yang lalu

KKP Perkuat Peran Syahbandar di Pelabuhan Perikanan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memperkuat peran syahbandar di pelabuhan perikanan untuk…

3 jam yang lalu

KPK dan PPATK Sinergi Wujudkan Indonesia Emas 2045

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan pentingnya sinergi antarlembaga dalam mewujudkan Indonesia Emas…

6 jam yang lalu

Ekspor Produk Kulit Naik 8 Persen, Kemenperin Optimalkan Sentra IKM di Jogja

MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…

12 jam yang lalu

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

17 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

19 jam yang lalu