BERITA

Cegah Hoax, Kominfo Perlambat Akses Internet di Papua

MONITOR, Jakarta – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) sempat memberlakukan perlambatan akses internet (throttling) setelah kerusuhan terjadi di sejumlah titik di wilayah Papua pada Senin (19/8), seperti di Manokwari, Jayapura, dan beberapa tempat lain.

Hal itu disampaikan oleh pelaksana tugas Kepala Biro Humas Kemkominfo, Ferdinandus Setu, melalui keterangan resminya di Jakarta.

Ia mengatakan, perlambatan akses dan bandwidth di Papua itu dilakukan secara bertahap mulai pukul 13.00 WITA. Mulai pukul 20.30 WITA, akses internet di sejumlah wilayah Papua mulai pulih menyusul kondisi yang semakin kondusif.

“Tujuan throttling itu adalah untuk mencegah penyebaran hoaks yang luas dan memicu aksi,” kata Ferdinandus, Selasa (20/8).

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa Kemkominfo menemukan dua informasi hoaks yang menyebar terkait kerusuhan di beberapa wilayah di Papua. Di antaranya, hoaks berupa foto warga Papua yang tewas akibat dipukul aparat di Surabaya, serta hoaks yang menyebutkan Polres Surabaya menculik dua orang pengantar makanan untuk mahasiswa Papua.

Maka dari itu, kata Ferdinandus, Kemkominfo meminta para pengguna internet agar tidak menyebarkan hoaks, disinformasi, maupun ujaran kebencian (hate speech) yang mengandung unsur SARA (suku, gama, ras, dan antargolongan).

Recent Posts

KPK dan PPATK Sinergi Wujudkan Indonesia Emas 2045

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan pentingnya sinergi antarlembaga dalam mewujudkan Indonesia Emas…

22 menit yang lalu

Ekspor Produk Kulit Naik 8 Persen, Kemenperin Optimalkan Sentra IKM di Jogja

MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…

6 jam yang lalu

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

11 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

13 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

14 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

14 jam yang lalu