MEGAPOLITAN

Sukses Kendalikan Inflasi, Pemprov DKI Sabet Lagi Penghargaan

MONITOR, Jakarta – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI kembali mendapatkan penghargaan dari Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian Republik Indonesia, atas capaian dalam menjaga tingkat inflasi di daerah Jawa Bali.

Penyerahan piala Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) disaksikan Menteri Koordinator bidang Perekonomian, Darmin Nasution, selaku Ketua Tim Pengendalian Inflasi Pusat (TPIP) dan Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo.

“Alhamdulilah di Jakarta menyampaikan terimakasih dan apresiasi bahwa tadi kami TPID DKI mendapatkan penghagaan sebagai TPID terbaik. Ini adalah sebuah kerja kolektif semua terlibat dan Pemprov DKI bersama BI DKI kemudian juga dengan BUMD DKI yang bekerja hand in hand,” ujar Anies di Hotel Sahid, Jakarta Pusat, Kamis (25/7).

Anies menuturkan, kunci keberhasilan DKI dalam mengatasi inflasi dengan membuat perancangan yang matang.

“Ada satu hal yang dilakukan DKI, membuat sistematika dengan baik, yaitu kita membagi bagian sistem Pemprov merumuskan kebijakan yang menjadi kebutuhan msyarakat,” tuturnya.

“Jadi permintaan dari masyarakat disiapkan dan DKI melakukan antisipasinya, kemudian yang kedua dari sisi pasokan barang oleh BUMD kita jadi ada pembagian kerja yang jelas antara DKI dan BUMD,” tambahnya.

Kemudian langkah konkret yang dilakukan, salah satunya melakukan kerja sama dengan daerah-daerah di Indonesia.

“Pasukan dari komoditas tertentu contoh telur dari Blitar, dan dengan adanya kerjasama seperti itu, maka ini bisa memastikan adanya supply yang tidak terganggu,” pungkasnya.

Recent Posts

Menag Ungkap Alasan Pilih NTB sebagai Tuan Rumah IES Forum dan Expo 2025

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar membuka Indonesia Ekonomi Syariah (IES) Forum dan Expo…

7 menit yang lalu

Desak Agar Jangan Ada Kriminalisasi Warga Adat, DPR Disebut Bela Rakyat

MONITOR, Jakarta - Kasus pemidanaan 11 warga adat Maba Sangaji di Halmahera Timur, Maluku Utara,…

34 menit yang lalu

Mentan Amran Dampingi Pertemuan Bilateral, Indonesia Buka Peluang Tingkatkan Ekspor Pertanian Ke Brazil

MONITOR, Jakarta - Indonesia dan Brasil memperkuat hubungan strategis untuk memperluas kolaborasi ekonomi, perdagangan, energi,…

2 jam yang lalu

Bahasa Indonesia Dipakai di 57 Negara, Komisi X DPR: Perkuat Identitas Nasional

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Lalu Hadrian Irfani menilai pengakuan internasional…

2 jam yang lalu

Entrepreneur Hub Finance Talk Jember 2025 Perluas Pembiayaan Inklusif bagi Wirausaha

MONITOR, Jawa Timur - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) melalui Deputi Bidang Kewirausahaan…

3 jam yang lalu

Tujuh Kader PWNA Banten Resmi Bersertifikat Penyelia Halal

MONITOR, Banten - Pimpinan Wilayah Nasyiatul Aisyiyah (PWNA) Banten melalui Asosiasi Pengusaha Nasyiatul Aisyiyah (APUNA)…

4 jam yang lalu