BERITA

Pengamat Nilai Airlangga Gagal Sebagai Ketum dan Menteri

MONITOR, Jakarta – Direktur Eksekutif Lembaga Survei ETOS Institute Indonesia Iskandarsyah mengatakan merosotnya suara Partai Golkar tidak hanya menjadi tanggung jawab dari Airlangga Hartanto saja selaku ketua umum (Ketum) saat ini. Melainkan, menjadi perhatian bagi para Ketum partai beringin sebelumnya.

“Merosotnya suara partai Golkar dari pemilu ke pemilu paska reformasi adalah peran serta dan tanggung jawab para Ketum, bukan saja Mas Airlangga saja tapi juga sebelum-sebelumnya, harus diakui itu, supaya kita sama-sama melihat persoalan ini secara objektif,”kata Iskandar melalui pesan singkatnya, Minggu (21/7).

Namun demikian, sambung Iskandar, terkait dengan isu-isu dan kebijakan strategis partai, Airlangga justru dinilai gagal melakukan konsolidasi secara kolektif di internal terutama kepada para calon legislatif untuk menuju Senayan.

“Saya melihat Mas Airlangga bukan cuma gagal mengkonsolidasikan partainya, tapi juga gagal menjalankan perannya sebagai pembantu presiden, dalam hal ini menterinya Pak Jokowi. Industri baja rontok, industri semen juga terancam gulung tikar,”ujarnya.

“Masalah di dalam Krakatau Stell juga semen import dari China juga menjadi tanggung jawabnya. Ini bukan perkara mudah  menyelesaikan perkara ini, jelas pastinya berkorelasi dengan kebijakan/regulasi dari sang menteri,” ucapnya.

Oleh karena itu, ia menyarankan agar Airlangga Hartanto untuk legowo dan mengakui jika perannya sebagai Ketum Golkar dalam menjalankan agenda partai berjalan gagal.

“Jadi saya simpulkan bahwa Mas Airlangga harus legowo apabila memang merasa gagal, pertama gagal menjadi Ketum partai Golkar dan gagal mengatur institusi nya yaitu sebagai menteri di Departemen yang dia pimpinnya,” pungkas Iskandar. 

Recent Posts

Berharap Tragedi Muzdalifah 2023 Tidak Terulang, Komnas Haji Optimis Penyelenggaraan Haji 2024 Lebih Baik

MONITOR, Jakarta - Komisi Nasional Haji (Komnas Haji) berharap Tragedi Muzdalifah yang terjadi pada penyelenggaraan…

38 detik yang lalu

Sri Mulyani Hadiri Peluncuran Peta Jalan Aksesi Indonesia di OECD dalam Ministerial

MONITOR, Jakarta - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menghadiri pertemuan OECD Ministerial Council Meeting…

27 menit yang lalu

Kekekerasan di Sekolah Kedinasan Kembali Terjadi, Puskapdik Desak Reformasi Total Tata Kelola

MONITOR, Jakarta - Kekerasan di sekolah kedinasan kembali muncul hingga mengakibatkan korban meninggal dunia. Kekerasan…

2 jam yang lalu

Lestari Moerdijat: Gerakan Hidup Sehat Harus Dilakukan demi Masa Depan

MONITOR, Jakarta - Kebiasaan menerapkan pola hidup sehat harus menjadi kesadaran masyarakat dan gerakan bersama…

2 jam yang lalu

Tak Kenal Libur, Kementan Percepat Tanam dan Gerdal Wereng di Kulonprogo

MONITOR, Kulonprogo - Direktur Jenderal Tanaman Pangan Kementerian Pertanian RI, Suwandi melakukan kunjungan kerja ke…

3 jam yang lalu

Gelar Bimtek Perdana, KUH dan Masyariq Bahas Mitigasi Masalah Haji

MONITOR, Jakarta - Kantor Urusan Haji (KUH) pada Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Jeddah…

3 jam yang lalu