MEGAPOLITAN

Polda Metro Jaya Siap Amankan Idul Fitri 1440 H

MONITOR, Jakarta – Guna mendalami dan berdiskusi terkait keamanan saat Hari Raya Idul Fitri 1440 H, Komisi III DPR RI melakukan kunjungan ke Polda Metro Jaya, Jumat (31/5).

Salah satu Anggota Komisi III DPR, Masinton Pasaribu menuturkan, dalam kunjungan tersebut pihaknya menanyakan kesiapan pihak Kepolisian dalam mengantisipasi titik-titik rawan jelang Idul Fitri, terutama rumah-rumah yang ditinggalkan para pemudik.

“Kita menanyakan kesiapan Kepolisian dalam mengantisipasi berbagai akumulasi menjelang lebaran,” ujar Masinton usai kunjungan ke Polda Metro Jaya.

Hasilnya, lanjut Masinton, pihaknya telah mendapatkan gambaran kesiapan pengamanan dari Polda Metro Jaya, mulai dari jumlah personel hingga titik-titik yang menjadi konsentrasi pengamanan.

Ia menturkan, selain melakukan pengamanan di wilayah pemukiman, pihak Kepolisian ternyata juga konsen dalam mempermudah akses keberangkatan warga Jakarta uang hendak mudik ke berbagai daerah.

“Kepolisian juga konsen dalam mempermudah akses keberangkatan terhadap warga Jakarta yang akan mudik ke berbagai daerah. Begitu juga pengamanan di tiap-tiap pemungkiman yang nantinya ditinggalkan warga ketika mudik,” tutur Masinton.

Sebelumnya Kapolda Metro Jaya, Gatot Eddy juga menuturkan bahwa pihaknya menjamin perayaan Idul Fitri di DKI Jakarta dan sekitarnya akan berlangsung aman, ia juga mengingatkan masyarakat agar tidak mudik menggunakan kendaraan roda dua untuk jarak yang jauh.

Recent Posts

Kemenperin Percepat Fasilitas Sertifikasi Halal untuk Perkuat Industri Nasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus memperkuat ekosistem industri halal nasional melalui percepatan fasilitasi…

24 menit yang lalu

Jasa Marga Perkuat Budaya Keselamatan Kerja yang Profesional dan Kolaboratif

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. menggelar Apel Peringatan Bulan Keselamatan dan Kesehatan…

33 menit yang lalu

Prajurit TNI Temukan Dua Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung

MONITOR, Jakarta - Prajurit TNI dari Kodam XIV/Hasanuddin yang tergabung dalam Tim SAR gabungan berhasil…

2 jam yang lalu

Kemenhaj dan Kejati Aceh Kawal Pembangunan Gedung Asrama Haji Embarkasi

MONITOR, Jakarta - Inspektorat Jenderal Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) diwakili oleh Inspektur Wilayah I,…

4 jam yang lalu

Bicara Ekoteologi di Mesir, Menag Jelaskan Peran Agama dan Kemanusiaan di Era AI

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar berbicara tentang ekotelogi serta peran agama dan kesadaran…

5 jam yang lalu

Kedaulatan Pangan 2026, Prof Rokhmin: Tanpa Teknologi Tepat Guna, Sulit Jadi Negara Maju

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Prof. Rokhmin Dahuri menegaskan bahwa transformasi teknologi…

5 jam yang lalu